10 Masjid di Lubuklinggau yang Menjadi Korban 3 Bandit Curanmor Asal Rejang Lebong

10 Masjid di Lubuklinggau yang Menjadi Korban 3 Bandit Curanmor Asal Rejang Lebong

Komplotan pelaku pencurian sepeda motor dari Rejang Lebong yang ditangkap di Lubuklinggau--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Tim Macan Linggau melumpuhkan 3 orang bandit spesialis pencurian sepeda motor (curanmor) asal Rejang Lebong.

Ke-3 bandit ini, diketahui terlibat 16 kali curanmor di Lubuklinggau. Yang 10 diantaranya di halaman masjid.

Seperti diketahui ke-3 tersangka, pertama Ari Wibowo (22) warga Desa Suka Merindu Kecamatan Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.

Keduanya, Wilson Jaya (22) warga Desa Lubuk Tunjung Kecamatan Padang Ulak Tanding Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:CS dan OB BRI Pagaralam Bobol Rekening Nasabah, Total 70 Korban Hingga Rp5,2 Miliar

Ketiga, Andre Saputra (19) warga Desa Durian Emas Kecamatan Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi melalui Kasat Reskrim AKP Robi Sugara menjelaskan, berdasarkan hasil pendataan dari 16 kasus pencurian, 10 diantaranya di masjid.

Adapun secara rincinya, aksi pencurian di masjid tersebut, sebagai berikut.

1. Pencurian sepeda motor milik Rebi Aprianto, di halaman parkir Masjid Azzuro Mahris Jalan Pioner RT. Kelurahan Majapahit Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau, pada Rabu 25 Januari 2023.

BACA JUGA:Arjuna Ternyata Spesialis, Sudah Mencuri Bekali-kali di Lubuklinggau

2. Pencurian motor di Masjid Al Jihad Kelurahan Bandung Kiri Kecamatan Lubuklinggau Barat I Kota Lubuklinggau, Senin 23 Januari 2023, dengan korban Yasrizal

3. Korban Joni Rahma Putra, kehilangan sepeda motor di halaman parkir Masjid Suhada RT. 3 Kelurahan Majapahit Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau, pada Senin 16 Januari 2023

4. Masih pencurian di halaman parkir Masjid Suhada RT. 3 Kelurahan Majapahit Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau, pada Kamis 12 Januari 2023, dengan korban Rezi Wiyansyah

5. Kehilangan sepeda motor pada 2 Desember 2022, dengan korban Ali Hasan di halaman Masjid Nazirul Iman RT.1 Kelurahan Majapahit Kecamatan Lubuklinggau Timur I

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: