Kroasia 4 vs 1 Kanada: Kanada Tereliminasi, Kroasia Tatap 16 Besar

Kroasia 4 vs 1 Kanada: Kanada Tereliminasi, Kroasia Tatap 16 Besar

Para pemain Maroko merayakan gol.-twitter.com/FIFAWorldCup/-

LINGGAUPOS.CO.ID - Kroasia berhasil mengalahkan Kanada pada matchday 2 Grup F Piala Dunia 2022 di Khalifa International Stadium, Minggu 27 November 2022 malam WIB.

Kanada tampil menekan dan berhasil memimpin lebih awal. Gol ini membuat laga akhirnya berlangsung menarik dan seru sampai akhir karena kedua tim saling adu serang.

Dan pada akhirnya, Kroasia membalas dengan dua gol dibabak pertama dan dua gol lagi dibabak kedua. 

Gol-gol Kroasia dicetak Andrej Kramaric, Marko Livaja, dan Lovro Majer. Sementara gol Kanada dihasilkan Alphonso Davies. Kramaric sukses mencetak brace di laga ini.

BACA JUGA:Belgia 0 Vs 2 Maroko: Atlas Lions Bungkam Hazard cs

Kemenangan ini membuat Kroasia menempati pucuk klasemen Grup F dengan raihan empat angka, sementara Kanada terpuruk di dasar klasemen. Mereka pun dipastikan tereliminasi dari Piala Dunia 2022.

Persaingan Grup F masih panas. Kroasia di puncak klasemen dan Maroko di runner up sama-sama mengoleksi empat poin dan Belgia dengan tiga poin. 

Kans ketiga tim lolos masih terbuka lebar di laga terakhir. Asal jangan tergelincir, ketiganya wajib sama-sama mengusung misi wajib menang.

Babak Pertama

Laga baru berjalan dua menit. Namun kejutan besar terjadi. Kanada langsung menjebol gawang Kroasia melalui tandukan Alphonse Davies. Ia menanduk bola umpan silang Tajon Buchanan dari kanan. 0-1!

BACA JUGA:Polandia vs Argentina: Penentuan Juara Grup C?

Kanada makin bersemangat dengan gol tersebut. Mereka mampu bermain dengan lebih baik ketimbang Kroasia.

Namun secara perlahan, Krosia mulai bisa menemukan ritme permainannya. Mereka bahkan bisa mencetak gol balasan pada menit ke-26 melalui Kramaric. Sayangnya gol itu dianulir karena dalam prosesnya ada pemain yang terjebak offside.

Namun 10 menit kemudian Kroasia akhirnya bisa benar-benar mencetak gol yang sah. Ivan Perisic mengirim umpan dari halfspace kiri ke dalam kotak penalti. Kramaric kemudian bisa menuntaskan umpan itu jadi sebuah gol. 1-1!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: