Heboh AC Pesawat Super Air Jet Mati Saat Take Off Palembang- Jakarta: Penumpang Minta Turun

Heboh AC Pesawat Super Air Jet Mati Saat Take Off Palembang- Jakarta: Penumpang Minta Turun

Heboh AC Pesawat Super Air Jet Mati Saat Take Off Palembang- Jakarta: Penumpang Minta Turun--instagram: mood.jakarta

BACA JUGA:Perilisan GTA VI Berpotensi Diundur Hingga 2026, Begini Alasannya

Kondisi dalam pesawat pun makin tak tenang, penumpang bahkan kompak minta turun, “hampir semua penumpang minta turun tapi tidak diizinkan,” lanjutnya.

Dalam video yang ditampilkan pada unggahan tersebut juga memperlihatkan beberapa penumpang yang berdiri di kabin pesawat dan mengajukan komplain mereka ingin turun.

“Sampai akhirnya jam 12 lebih semua kompak mau turun dan enggak mau berangkat. Di luar ada petugas yang menjelaskan bahwa tidak memungkinkan ganti pesawat karena ini pesawat terakhir dan akan diurus supaya tetap harus berangkat.” Lanjut keterangan pada unggahan tersebut.

Setelah penumpang pesawat tersebut melakukan protes terus menerus, semua penumpang pun akhirnya ditawarkan pindah pesawat ke Lion airbus.

BACA JUGA:Sudah Lama Beroperasi, Home Industri Tuak di Tugumulyo Musi Rawas Digrebek Saat Ramadan 2024

“Tapi akhirnya semua penumpang ditawarkan tetap terbang dengan pesawat bermasalah atau pindah pesawat ke Lion airbus, dan hampir semua memilih pindah.” Lanjut si pemilik akun.

Diakhir tulisan pengunggah video tersebut menambahkan seharusnya jika pesawat memang ada masalah jangan dipaksakan menaikkan semua penumpang.“Saran saya jika pesawat memang ada masalah kenapa harus dipaksakan menaikkan semua penumpang. “ tulisnya.

Ia juga mengatakan bahwa hal tersebut dapat berisiko, apalagi dalam kondisi AC yang mati.

“Dan juga dalam kondisi AC mati, otomatis tekanan udara menurun dan di dalam pesawat banyak orangtua dan anak kecil, mereka memiliki risiko tinggi dalam hal pernapasan. Di samping untuk kepentingan bisnis, nyawa dan keselamatan manusia harusnya jauh lebih penting.” Pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: