Miris, Pelajar 14 Tahun di Banyuwangi Buang Bayinya, Meninggalkan Sepucuk Surat: Minta Dirawat
Miris, Pelajar 14 Tahun di Banyuwangi Buang Bayinya, Meninggalkan Sepucuk Surat: Minta Dirawat--instagram: sedangrame
BANYUWANGI, LINGGAUPOS.CO.ID - Miris seorang pelajar di BANYUWANGI berusia 14 tahun telah memiliki anak dan membuang bayi tersebut, beserta sepucuk surat yang ditinggalkan.
Belakangan ini geger penemuan bayi yang masih dalam kondisi hidup diletakkan di dalam kardus, beserta sepucuk surat di dalamnya.
Peristiwa tersebut terjadi di Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, bayi dalam kardus tersebut diletakkan di sebuah toko di pinggir jalan KH Abdul Manan, Muncar, tepatnya di selatan Pondok Pesantren Minhajut Thullab, Muncar.
Saat ditemukan, bayi malang yang masih hidup tersebut dalam kondisi telanjang tanpa adanya pakaian, hanya ditutupi selembar kain selimut warna putih yang menutupi tubuh mungilnya.
BACA JUGA:7.665 Keluarga Terdampak Banjir di Musi Rawas, Pemberian Bantuan Belum Merata
Mengutip dari instagram @sedangrame, dikutip pada Senin, 15 Januari 2024. Disebutkan bahwa pelajar 14 tahun di Banyuwangi buang bayi dan tinggalkan surat wasiat.
Adapun surat wasiat itu ditujukan kepada orang yang menemukan bayinya, tak hanya itu pelaku juga memberikan nama bayinya yang ia tulis dalam surat tersebut.
“Assalamualaikum. Saya sebagai orang tua dari anak bernama 'Alex*****' minta tolong untuk menjaga bayi kecil ini, karena saya tidak mampu untuk mengurus bayi ini, karena segi keuangan saya benar-benar tidak mampu untuk mengurus bayi ini." Tulisnya di Surat.
Selain itu dalam surat tersebut juga disebutkan bahwa ia hanya menitipkan bayi itu, sebab suatu saat ketika ia sudah menghidupi anaknya itu maka ia akan mencarinya kembali.
BACA JUGA:Banjir Mulai Surut, Begini Kondisi Jalur Musi Rawas – PALI Jika Hendak ke Palembang
“Saya titip bayi ini untuk dirawat dengan baik. Jika esok saya bisa menghidupi anak ini saya akan mencari bayi ini. Agar saya bisa mudah mencari bayi ini esok, maka nama Alex**** saya berikan ke bayi ini." Lanjutnya.
Disamping itu, pada akhir kalimat ia juga menuliskan tanggal, bulan dan tahun lahir sang anak.
“Saya mohon bantuannya, bayi ini lahir tanggal 5-1-2024. Sekali lagi saya memohon untuk bantuannya dan tolong jangan viralkan masalah ini, saya mohon baik terima kasih. Wassalamualaikum.” Tutupnya.
Setelah penemuan bayi itu, polisi pun kemudian melakukan penelusuran dan menggali keterangan dari para saksi, serta memeriksa CCTV yang berada di sekitar lokasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: