Atlet Sumatera Selatan, Raih Pejudo Terbaik Kejurwil 2023 di Lubuklinggau

Atlet Sumatera Selatan, Raih Pejudo Terbaik Kejurwil 2023 di Lubuklinggau

Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe menyerahkan tropy kepada pejudo terbaik pada Kejuaraan Judo Wilayah Barat di Taman Olaraga Megang (TOM), Minggu 4 Juni 2023. --

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Kejuaraan Judo Wilayah Barat (Kejurwil) 2023 resmi ditutup langsung Wali Kota Lubuklinggau di Taman Olahraga Megang (TOM) Lubuklinggau, Minggu 4 Juni 2023 malam.

Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mendapatkan gelar pejudo terbaik kelas senior -50 Kg putra pada Kejuaraan Judo Wilayah Barat, atas nama Tommy Darmawan.

Sedangkan judo terbaik kelas senior -70 Kg putri, Nanda Olivia Bamurea asal Provinsi Sumatera Utara (Sumut).


Sedangkan pejudo terbaik junior putra berhasil diraih Duta Arung Taji utusan dari Provinsi Bangka Belitung, junior putri atas nama Risma Julianti dari DKI Jakarta.

"Alhamdulillah Kejurwil Wilayah Barat 2023 yang diikuti 9 provinsi ini yakni dari DKI Jakarta, Banten hingga Aceh berjalan sesuai dengan yang kita rencanakan," kata Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe.

"Dan kita bersyukur juga dalam Kejurwil ini atlet-atlet Lubuklinggau juga ikut bertarung walaupun berhasil perak dan perunggu tapi itu lokal asli Lubuklinggau mewakili Sumatera Selatan" ungkapnya.

Dikatakannya, juara umumnya seperti yang kita saksikan tadi yakni dari DKI Jakarta memang full time dan kejuaraan ini menjadi poin untuk Pra PON nanti di Aceh.

BACA JUGA:PJSI Bersama KONI Lubuklinggau Sukses Gelar Kejurwil 2023, Diikuti 200 Judoka dari 9 Provinsi

BACA JUGA:Kasus Penganiayaan Pelajar SMP di Lubuklinggau, 1 Orang Bakal Jadi Tersangka

"Kami ucapkan terima kasih kepada PB PJSI, Pemprov PJSI yang sudah mempercayai Kota Lubuklinggau sebagai tuan rumah kegiatan ini," ungkapnya.

"Dan tentu kita harapkan dari kegiatan ini akan banyak lagi muncul atlet-atlet Judo Kota Lubuklinggau dan kita juga pernah Porprov Juara umum di Sumsel,"jelasnya.

Wako juga menyampaikan bahwa setelah dari kegiatan ini mulai tanggal 6 Juni 2023 nanti ada juga Liga Nusantara Futsal lagi yang diikuti kurang lebih 12 Provinsi lebih di TOM ini juga.

"Inilah kita upayakan supaya keberadaan TOM ini terus bisa diisi dengan berbagai setiap event-event kegiatan,"tutupnya.

BACA JUGA:Sebelum Ditemukan Akhiri Hidup di Pohon Sengon, Ini yang Dilakukan Pelajar SMK di Musi Rawas

BACA JUGA:Jangan Sampai Ketinggalan! Ini 4 Rekomendasi Film Horor yang Akan Hadir di Bioskop Bulan Juni 2023

Sementara itu, Ketua Umum PJSI Lubuklinggau, H Taufik Siswanto mengatakan,"Ini apresiasi yang kepada panitia dan sebagainya bahwa Kejurwil 2023 ini sukses, sukses melalui wasit! Nasional serta Wako juga menyampaikan sukses,"katanya.

"Kami berharap kedepannya event-event Nasional bahkan Asia di Kota Lubuklinggau," harapnya.

Ketua Panitia Pelaksana Andreas Teja mengucapkan selamat kepada juara Kejuaraan Judo Wilayah Barat tahun 2023.

“Saya selaku ketua panitia mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan sehingga kegiatan Kejuaraan Judo Wilayah Barat tahun 2023 dapat terlaksana dengan baik, dan pada kesempatan ini dan saya mewakili panita menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam pelaksanaan kegiatan ini terdapat kekurangan,”katanya.

BACA JUGA:Waduh, Gara-gara Jalan Rusak Warga Kabupaten ini Angkut Jenasah Pakai Motor

BACA JUGA:Sebanyak 1.667 Anggota Polri Segera Dipindahkan ke IKN, Kapolri dan Wakapolri Segera Menyusul

Penutupan Kejurwil 2023 dihadiri Ketua Umum PJSI Lubuklinggau, H Taufik Siswanto, Ketua KONI Lubuklinggau, H Bambang Rubianto, Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI) Ketua Korwil Barat H Kusmantri, Kabid PJSI Perwasitan, Kasto Subekti dan Ketua Harian Pengprov PJSI Sumsel Sumediono.(*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: