Soal Penentuan Kapan Idul Fitri 1444 H, Begini Kata Kelompok Habib Rizieq, Masyarakat Bebas Memilih

Soal Penentuan Kapan Idul Fitri 1444 H, Begini Kata Kelompok Habib Rizieq, Masyarakat Bebas Memilih

Habib Rizieq dinilai berkompeten dalam ilmu falak dan perhitungan penetapan 1 Syawal atau hari raya Idul Fitri-Dokumen-disway/DNN

JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID –  Habib Rizieq Shihab dinilai merupakan sosok yang sangat berkompeten dalam ilmu falak dan perhitungan penetapan 1 Syawal atau hari raya Idul Fitri 1444 H.

Pernyataan ini disampaikan Aziz Yanuar selaku Juru Bicara Habib Rizieq Shihab dalam menyikapi perbedaan penetapan waktu Idul Fitri Muhammadiyah dan pemerintah. 

Namun Aziz Yanuar menilai perbedaan dalam menentukan lebaran Idul Fitri antara Muhammadiyah dan Pemerintah merupakan kekayaan khazanah dalam ilmu fiqih dan dunia Islam.

Diketahui Muhammadiyah jauh-jauh hari sudah menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriyah atau lebaran Idul Fitri jatuh pada 21 April 2023.

BACA JUGA:Waw, Enak Banget, Warga Musi Banyuasin Ini Dapat THR Idul Fitri dari Bupati, Kepala Daerah Lain Gimana?

Sementara itu pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama Republik Indoonesia (Kemenang RI) masih akan menunggu pemantauan hilal pada 20 April 2023 dan melakukan Sidang Isbat. 

Menurut Azis Yanuar, perlu digaris bawahi bahwa perbedaan pendapat dalam penentuan tersebut bukan merupakan masalah.

"Karena membuktikan khazanah ilmu dan kedewasaan masyarakat dalam menyikapi perbedaan dalam hal fiqih dalam dunia Islam," ucapnya.

Kendati pandai dalam ilmu falak, namun pihak Habib Rizieq menyerahkan sepenuhnya penetapan hari raya Idul Fitri kepada pemerintah dan ormas lainnya.

BACA JUGA:Gerhana Matahari Hibrida Disebut Bisa Jadi Patokan Hari Raya Idul Fitri, BRIN Berikan Penjelasan

Pihaknya juga menyerahkan kepada masyarakat untuk ikut pemerintah ataupun ormas lain yang berkompeten dalam menentukan Idul Fitri 1444 H. 

Diberitakan sebelumnya penetapan 1 Syawal 1444 H atau lebaran Idul Fitri tahun 2023 akan diumumkan secara resmi pada 20 April 2023. 

Sebelum mengumumkan secara resmi lebaran Idul Fitri 1444 H, Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenang RI) akan menggelar Sidang Isbat di Auditorium HM Rasjidi Kementerian Agama, Jakarta.

Selain itu Kementerian Agama RI juga menurunkan tim ke 123 titik lokasi di seluruh Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumeks.co