Antusias Kunjungan Lebaran Idul Adha 1445 H Tahun 2024 di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti

Antusias Kunjungan Lebaran Idul Adha 1445 H Tahun 2024 di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti

Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan (Sumsel) di hari Lebaran atau Idul Adha 1445 H Tahun 2024-Foto: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti-

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID - Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti  Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan di hari Lebaran atau Idul Adha 1445 H Tahun 2024 membuka kunjungan tatap muka serta penitipan barang dan makanan bagi tahanan dan WBP, Senin 17 Juni 2024. 

Di hari pertama Lebaran Idul Adha ini antusias Pengunjung bertambah dari pada biasanya.

Kesempatan bertemu secara langsung ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh keluarga WBP. 

Untuk menambah kesigapan dan kenyamanan, Petugas kunjungan tatap muka serta penitipan barang dan makanan dibantu dari personil anggota Polres Musi Rawas dan Kodim 0406 Lubuk Linggau. 

BACA JUGA:Cegah Penggunaan HP Ilegal, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Sediakan Wartelsuspas

BACA JUGA:Tingkatkan Layanan Publik, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Tambah Unit Bilik Wartelsuspas

Kalapas Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama  memastikan masyarakat dapat pelayanan terbaik dengan bisa bertemu dengan keluarga mereka. 

Pemeriksaan pengunjung dan barang tetap dilakukan dengan ketat untuk mencegah adanya barang terlarang. 

Beliau berharap para WBP bisa merasakan suasana Idul Adha dengan keluarga mereka walaupun kondisinya sedang menjalankan masa pidana.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: