Liga 1: Prediksi Persis Solo vs Arema FC, Laskar Sambernyawa Wajib Menang, Tayang Live TV apa?
Persiapan akhir Persis Solo sebelum menghadapi Arema FC, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Rabu 15 Maret 2023 pukul 15.00 WIB.-twitter.com/persisofficial-
BACA JUGA:Gubernur Sumsel Sebut 2.286 KK Terimbas Banjir di Musi Rawas, Bantuan Harus Diantar ke Rumah-Rumah
Padahal Eky sedianya menjadi pelapis dari kehilangan Abduh Lestaluhu sejak Februari lalu. Abduh sempat absen karena sanksi 5 pertandingan plus cedera berlanjut yang ia alami. Belum dipastikan kapan Abduh bisa merumput kembali. Ini ditambah faktor absennya Fabiano Beltrame hingga akhir musim.
Namun, Medina bukan kali ini saja menghadapi masalah rapuhnya barisan bek Persis Solo. Laga kontra Arema FC menjadi momentum sang juru taktik menemukan keseimbangan tim.
“Saya tekankan pada pemain bahwa kami harus memiliki mentalitas Sambernyawa,” tegas Medina terkait peningkatan mental di laga terakhir.
Sementara itu, Arema FC bisa memberi ancaman dengan pelatih baru Joko Susilo. Ia telah menjalani debutnya dengan hasil imbang 0-0 kontra Dewa United pekan lalu.
BACA JUGA:Jalur Muara Kelingi Masih Banjir, ke Palembang Lewat Megang Sakti Saja, ini Rutenya
Joko Susilo sendiri bukan orang baru di kubu Arema FC. Ia sempat menjadi pelatih tim ini 2017-2018 silam. Selain itu, ia juga berkecimpung di tim Arema dengan mengisi sejumlah posisi sejak 2005 silam. Sang pelatih mengharapkan tim ini kembali ke marwah Arema FC yang ia nilai memiliki karakter menyerang dan keras.
Beban yang dipikul Joko Susilo terbilang lebih ringan ketimbang beberapa periode ke belakang. Sebab Arema FC perlahan telah menemukan kepercayaan bersama Putu Gede, caretaker yang mengawal 5 laga Singo Edan
Bersama Putu Gede, Arema meraih 2 kemenangan dan 3 kekalahan. Torehan yang sebenarnya terbilang tetap bagus bagi Singo Edan. Pasalnya, sebelum ditangani Putu Gede, Arema tampil loyo dan tak meraih 1 pun kemenangan selama putaran kedua. Kini, Joko Susilo tinggal meningkatkan kepercayaan diri tim.
Perkiraan Susunan Pemain Persis Solo vs Arema FC:
BACA JUGA:Reses I Agus Hadi, Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Hingga Terealisasi
Persis Solo bakal kehilangan Eky Taufik karena kartu merah, juga Fabiano Beltrame, dan M. Riyandi karena cedera. Laskar Sambernyawa bertaruh pada Abduh Lestaluhu yang sebelumnya sempat dikabarkan pulih. Jika ia absen, Persis nyaris tak memiliki opsi ideal lagi di sektor bek sayap.
Selebihnya, kubu Solo masih dapat mengandalkan sejumlah pemain kunci. Messidoro dan Ryo Matsumura bakal ditandemkan di lini tengah. Jaimerson dapat mengawal lini belakang. Gavin Kwan yang sempat mengalami benturan di laga terakhir akan mengisi sektor sayap belakang di sisi kanan. Untuk lini depan, Irfan Jauhari supersub laga terbaru bisa saja menjadi opsi sejak menit awal.
Di tim lawan, Arema FC bakal mengandalkan Dedik Setiawan di lini serang. Ia kemungkinan akan ditopang Dendi Santoso dari lini kedua. Untuk barisan tengah, Arema FC bakal memercayakan Evan Dimas Darmono sebagai pengatur alur bola Arema FC. Gelandang pekerja keras Renshi Yamaguchi akan menjaga kedalaman permainan Singo Edan.
Persis Solo (4-3-3): Gianluca Pandeynuwu; Gavin Kwan Adsit, Jaimerson da Silva, Sutanto Tan, Abduh Lestaluhu; M Shulton, Alexis Messidoro, Ryo Matsumura; Irfan Jauhari, Samsul Arif, Ferdinand Sinaga. Pelatih: Leonardo Medina.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: