BRI Liga 1: Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo, Lepas Dari Zona Merah

BRI Liga 1: Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo, Lepas Dari Zona Merah

--

Persik Kediri pada laga terakhir kontra Persikabo 1973 kesulitan mengonversi peluang menjadi gol. Total mereka menciptakan 7 peluang serta 14 tembakan (4 shot on target) dari 56 penguasaan bola. Namun usaha Macan Putih belum dapat memecahkan kebuntuan. Laga itu berakhir 0-0.

BACA JUGA:Hasil Piala AFF 2022 Grup A: Indonesia vs Kamboja 2-1, Filipina vs Brunei 5-1, Indonesia Peringkat 3 Klasemen

Divaldo Alves secara khusus menyoroti hal tersebut. Secara terang-terangan, ia menginginkan penambahan striker baru untuk mempertajam lini depan.

Sejauh ini, legiun asal Brasil Joanderson menjadi penyerang yang paling sering diberi tempat dengan 11 penampilan.

Hanya saja, dari 11 laga itu Joanderson belum sama sekali membobol gawang lawan. Penyumbang gol terbanyak Persik sejauh ini justru dipegang Renan Silva dengan 3 gol.

“Grafik permainan kami memang naik, ada banyak yang sudah kami perbaiki. Seperti, possession yang lebih baik dan bertahan sudah cukup bagus. Tapi memang kami perlu striker baru,” terang Divaldo dilansir dari Antara, Kamis 22 Desember 2022.

BACA JUGA:Marc Marquez: Bantu Haiti Basmi Penyakit Mata, Sumbang 100.000 Euro

Masalah serupa dihadapi Persis. Lini depan memang terbilang menjadi lini terlemah Macan Putih saat ini dan masih belum teratasi.

Fernando Rodriguez menjadi satu-satunya pilihan di posisi nomor 9. Hanya saja ia baru mencetak 2 gol dari 10 laga. Rodriguez tak kunjung menemukan peforma terbaiknya seperti yang pernah ia tunjukan saat membela Mitra Kukar 2018 lalu. Saat itu ia mampu mencatatkan 15 gol dari 30 laga.

Permainan konsisten Persis lebih banyak ditampilkan di lini tengah dengan mengandalkan Ryo Matsumura dan Alexis Messidoro sebagai tumpuan tim. Ryo Matsumura juga kerap menjadi pembeda dalam kebuntuan lini depan. Pemain asal Jepang itu mengoleksi 5 gol dari 10 laga.

Di sisi lain, lini belakang yang sempat bermasalah, perlahan mulai teratasi kembali dengan hadirnya Fabiano Beltrame dan Jaimerson da Silva.

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo: Mantap Pindah ke Al-Nassr

Kendati demikian, Medina sendiri enggan menyalahkan hal itu. Sang juru taktik menilai, timnya masih bisa berharap gol datang dari lini lain. Baginya Persis mulai menunjukkan perbaikan.

“Ini bukan perkara striker, karena kami memiliki banyak pemain yang bisa mencetak gol. Kami telah memainkan 5 pertandingan dan selalu mendominasi penguasaan bola. Ke depannya kami harus fokus, karena tim ini sedang menuju proses yang lebih baik,” paparnya, Kamis 22 Desember 2022 dikutip Antara.*

Perkiraan Pemain Persik Kediri vs Persis Solo :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: