Liga 1: Prediksi Arema FC vs Madura United, Derby Jatim, Misi 3 Besar

Liga 1: Prediksi Arema FC vs Madura United, Derby Jatim, Misi 3 Besar

--

YOGYAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID - Arema FC akan melakoni Derby Jatim melawan Madura United dalam lanjutan pekan ke-16 BRI Liga 1 Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta, Selasa 20 Desember 2022 pukul 15.00 WIB..

Laga Derby Jatim ini bakal jadi misi kedua tim terkait yang terkait posisi 3 besar di klasemen.

Hingga pekan ke-15, persaingan ketat terjadi di papan atas klasemen Liga 1 2022/2023. Madura United menduduki peringkat 3, dengan koleksi 29 poin dari 15 pertandingan. Sementara Arema duduk di tangga ke-6, namun dengan perolehan 26 poin alias hanya terpaut 3 angka saja.

Praktis hasil pertandingan ini bakal mempengaruhi posisi 3 besar untuk klasemen pekan selanjutnya. Bagi Singo Edan -julukan Arema FC, kemenangan atas Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United- dapat membuka kans untuk merangsek ke posisi 3 besar. Kendati hal itu tetap masih bergantung dengan hasil laga lainnya. 

BACA JUGA:BRI Liga 1: Prediksi Barito Putera vs Bhayangkara FC, Duel 2 Raksasa yang Sedang Sakit

Secara umum, kekuatan kedua tim sebenarnya tidak berbeda jauh. Karakter kedua pelatih juga nyaris sama, mengusung misi yang penting menang.

Javier Roca sudah membuktikannya di Arema FC sejak menggantikan peran pelatih asal Portugal, Eduardo Almeida, pada awal September lalu.

Evan Dimas dkk dibawanya meraih empat kemenangan beruntun sejak Liga 1 berlanjut dengan sistem buble saat ini. Bermain simpel dan efektif.

Hal serupa juga diusung Fabio Araujo Lefundes di Madura United. Permainan indah seakan menjadi nomor dua, prioritasnya tetap menang.

BACA JUGA:BRI Liga 1: Prediksi Persija Jakarta vs Dewa United, Haus Menang

Sebagaimana laga yang ditampilkan Esteban Vizcarra dkk. Sejak kalah pada awal sistem bubble, Madura United kemudian manggasak enam poin.

Sehingga, pertemuan Arema FC kontra Madura United akan menjadi ajang untuk membuktikan siapa tim yang konsisten dalam perolehan poin.

Tim Singo Edan akan menembus papan atas jika mengantongi poin penuh, sedangkan Madura United berpeluang besar mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Namun, jarak mepet antarlaga tetap menuntut kecermatan kedua tim untuk melakukan rotasi pemain, dengan tidak mengorbankan hasil akhir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: