Tersangka Perampokan Disertai Pembunuhan Pelajar SMP di Tugumulyo Musi Rawas Diringkus

Tersangka Perampokan Disertai Pembunuhan Pelajar SMP di Tugumulyo Musi Rawas Diringkus

Selebaran DPO tersangka kasus pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan korban meninggal dunia--

BACA JUGA:Duduk di Belakang Rumah, Pemuda Dusun di Muratara Sumatera Selatan Ditangkap Polisi

Namun, informasi yang disampaikan harus benar-benar akurat, jangan hanya sekedar mirip-mirip saja.

“Bukan hanya menyampaikan informasi yang akurat, tapi juga bersedia menghantarkan kami ke lokasi tersangka. Untuk identitas pelapor, akan kami lindungi,” ungkap Kasat.

Masyarakat yang mengetahui keberadaan tersangka, bisa menghubungi Aiptu Erwin Friansyah di nomor telepon 0812 7861 061.

Sementara itu, dalam selebaran DPO yang disebarkan, bahwa tersangka Sumaryanto alias Yanto alias Bedol memiliki  postur tubuhnya tinggi sekitar 160.CM. Rambut hitam lurus, kulit sawo matang. 

BACA JUGA: Pria di Muratara Sumatera Selatan Dipancing Jual Motor Curian, Begini Jadinya

Seperti diketahui sebelumnya, Febri Diyanto (14), ditemukan tewas. 

Siswa SMP itu ditemukan tewas, Rabu, 16 November 2022 di saluran irigasi Desa Y Ngadirejo Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas. 

Hasil visum terhadap korban ditemukan sejumlah luka di tubuh Febri.

Yakni ditemukan luka lebam di kening bagian kiri,  luka lubang sebesar paku sedalam 1,5 cm di atas telinga sebelah kiri. 

BACA JUGA:Gara-gara Terlilit Hutang, Paimin Warga Musi Rawas Sumatera Selatan Lakukan Perbuatan Tercela

Kemudian luka lubang di pergelangan tangan sebelah kiri sedalam 2 cm, luka lebam di bagian dada sebelah kanan. 

Lalu luka lebam di perut sebelah kanan dan luka lebam di tangan sebelah kanan.

“Korban diduga mengalami tindak pidana pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan kematian,” tegas Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Muhammad Indra Parameswara, SIK, Rabu 16 November 2022.  

Ditambahkan Kasat Reskrim, akibat kejadian tersebut korban kehilangan satu unit sepeda motor Honda Beat warna hitam lis kuning. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: