Prediksi Madura United vs Bhayangkara FC : Misi Bertahan Puncak Klasemen

Prediksi Madura United vs Bhayangkara FC : Misi Bertahan Puncak Klasemen

Madura United mengusung misi meraih kemenangan di laga ini demi mempertahankan posisinya di puncak klasemen Liga 1 2022/2023.-foto : twitter madura united-

Madura Utd bahkan selalu menang saat bermain di kandang musim ini. Di sisi lain, Bhayangkara FC memulai musim dengan tidak terlalu bagus. Anak asuh Widodo Cahyo Putro bahkan sudah menderita 4 kekalahan dalam 8 laga, yang merupakan start terburuk mereka di Liga 1. 

Bhayangkara FC akan berupaya bangkit saat menghadapi Madura United, meski hal itu tidak akan mudah karena berlangsung di kandang lawan. Anderson Salles dan kawan-kawan memiliki peluang untuk mencuri poin jika mereka mampu kembali tampil prima seperti musim kemarin. 

BACA JUGA:Prediksi Lazio vs Feyenoord : Duel 2 Tim Aktraktif

Menurut striker Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan, timnya kini berusaha membenahi mentalitas bertanding menjelang laga di markas Madura United. Dia menegaskan target The Guardian adalah kembali meraih angka dari laga ini.

Head to head Madura United vs Bhayangkara FC

Data rekor head to head (H2H) menunjukkan Madura United kerap kesulitan saat bertemu dengan Bhayangkara FC. Bahkan, Madura Utd tidak pernah menang atas The Guardian dalam 5 pertemuan terakhir kedua tim. Dalam 5 laga itu, Laskar Sappe Kerap kalah 3 kali dan hanya mampu bermain imbang di 2 laga lainnya. Pertemuan terakhir kedua tim berlangsung pada awal Januari 2022 di Liga 1 musim kemarin. Laga kandang Madura United itu ditutup dengan kemenangan 2-3 untuk Bhayangkara FC.

BACA JUGA:Prediksi Ludogorets vs Roma UEL 2022: Rotasi Mou, Misi Buru Trofi Eropa Kedua

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Madura Utd vs Bhayangkara: 

14/01/22: Madura United vs Bhayangkara FC 2-3 

18/09/21: Bhayangkara FC vs Madura United 1-0 

10/02/20: Madura United vs Bhayangkara FC 1-1 

22/11/19: Madura United vs Bhayangkara FC 1-2 

05/08/19: Bhayangkara FC vs Madura United 1-1. 

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Madura United: 

02/09/22: Persita vs Madura United 0-1 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: