Ini 8 Kasus yang Viral Sepanjang 2024 di Sumatera Selatan, Salah Satunya Kasus Dokter Koas

Ini 8 Kasus yang Viral Sepanjang 2024 di Sumatera Selatan, Salah Satunya Kasus Dokter Koas

Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi saat memberikan keterangan pers terkait kasus viral selama 2024 di Sumatera Selatan--

LINGGAUPOS.CO.ID – Sepanjang 2024 di Sumatera Selatan (Sumsel) ada 8 kasus yang viral, bukan hanya diketahui warga Sumsel saja, namun menyebabkan keheboan hingga ke seluruh Indonesia.

Salah satunya seperti diketahui adalah kasus dokter koas di Palembang. Yang mematik beragam komentar, hingga KPK juga ikut ambil bagian dalam kasus ini.

Berikut adalah 8 kasus viral tersebut, yang kesemuanya sudah ditangani jajaran Polda Sumatera Selatan dalam selama 2024.

Berikut ini beberapa kasus viral yang berhasil dirangkum sepanjang Januari hingga Desember 2024: 

BACA JUGA:Prabowo Komentari Vonis Rendah Koruptor Ratusan Triliun: Melukai Rasa Keadilan

1. Narkoba 50 Kg Pengembangan Kasus di Lubuk Linggau

Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Selatan mengamankan 50 paket besar narkotika jenis sabu diperkirakan 50 Kg pengembangan dari penangkapan di Kota Lubuk Linggau.

Barang bukti 50 Kg sabu tersebut diamanahkan dari 2 tersangka berstatus sebagai kurir.

Kedua tersangka yakni Yogi Yanuar dan Muji Supriyanto saat diinterogasi mengaku hanya bertugas mengantar 50 sabu.

BACA JUGA:Ternyata Bukan Lubuk Linggau, Ini 5 Daerah Penghasil Duren Terbesar di Sumatera Selatan

Keduanya ditangkap Tim Khusus Polda Sumatera Selatan Jumat, 12 Desember 2024 di Jalan Gunung Gede, Perumahan Griya Bantar Sentosa, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

Barang bukti tersebut disimpan oleh 2 tersangka dalam mobil Wuling bernomor polisi Bogor.

Barang bukti yang ditemukan petugas menyimpan tersangka dalam 2 karung masing-masing berisi 25 paket terbungkus klip plastik transparan yang dilakban warna cokelat.

Setelah dihitung total narkotika jenis sabu yang diamankan 50 paket besar atau lebih kurang 50 Kg.

BACA JUGA:2024 Tindak Pidana di Lubuk Linggau Turun, Terbanyak Kasus Penggelapan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: