Keluarga Buddhayana Vihara Buddha Indonesia Lubuk Linggau Laksanakan Bakti Sosial Kepada Korban Banjir

Keluarga Buddhayana Vihara Buddha Indonesia Lubuk Linggau Laksanakan Bakti Sosial Kepada Korban Banjir

Penyerahan bantuan korban banjir diserahkan langsung Ketua Yayasan Vihara Buddha Indonesia Jaya Kota Lubuk Linggau, Bapak Tony Eka Putra beserta para pengurus MBI Kota Lubuk Linggau kepada Lurah Wirakarya, Ristiani, SH, MH.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-

LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Keluarga Budhayana Vihara Buddha Indonesia LUBUK LINGGAU melaksanakan bakti sosial kepada korban banjir yang melanda di wilayah Kelurahan Karya Bakti, Kecamatan LUBUK LINGGAU Timur II Kota LUBUK LINGGAU, Jumat 7 Juni 2024.

Penyerahan bantuan ini diberikan langsung Ketua Yayasan Vihara Buddha Indonesia Jaya Kota Lubuk Linggau, Bapak Tony Eka Putra beserta para pengurus MBI Kota Lubuk Linggau kepada Lurah Wirakarya, Ristiani, SH, MH.

Ketua Yayasan Buddha Indonesia Jaya, Bapak Toni mengatakan,"Hari ini kita Keluarga Budhayana Indonesia Vihara Budha Indonesia Lubuk Linggau melakukan bakti sosial kepada saudara-saudara kita yang terkena banjir,"katanya.

"Dengan menyerahkan bantuan 70 bungkus beras dan 70 dus mie untuk bisa dibagikan oleh Kelurahan Wirakarya kepada warga yang membutuhkan,"ungkapnya.

BACA JUGA:Baznas Lubuk Linggau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Melalui Program Baznas Tanggap Bencana

BACA JUGA:NasDem Peduli, Yoppi Karim Berikan Bantuan 1.100 Nasi Kotak Siap Saji untuk Korban Banjir Lubuk Linggau

Ia berharap semoga bencana banjir ini terlewati segera dan bantuan ini bisa bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang terkena banjir.

Sementara itu, Lurah Wirakarya, Ristiani, SH, MH mengucapkan terima kasih kepada Keluarga Budhayana Indonesia Vihara Buddha Indonesia Lubuk Linggau dan sangat terbantu sekali untuk warga yang terdampak banjir.

"Jadi kami sangat berterima kasih sekali dan bantuan ini akan kami salurkan kepada warga kami yang terdampak banjir,"ungkapnya.

Dikatakannya, adapun bantuan yang telah disalurkan kepada warga yang terdampak banjir yakni RS Ar Bunda Lubuk Linggau, Dinsos dan BNPB.

BACA JUGA:Dinihari Lubuk Linggau Diterjang Banjir Bandang: Kami Mengungsi

BACA JUGA:Banjir Bandang di Lubuk Linggau, Puluhan Rumah Terdampak, Bantuan Pemkot Belum Datang

"Saya berharap semoga kedepannya masyarakat mawas diri lagi jika nantinya ada banjir kembali dan kita tidak tahu kapan terjadinya banjir,"jelasnya.

Ia berharap kedepannya sama-sama berdoa tidak akan terjadi bencana seperti ini lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: