Mantap, Red Sparks Bakal Hadapi Timnas Voli Indonesia, Hadirkan Megawati CS, Catat Tanggalnya

Mantap, Red Sparks Bakal Hadapi Timnas Voli Indonesia, Hadirkan Megawati CS, Catat Tanggalnya

Mantap, Red Sparks Bakal Hadapi Timnas Voli Indonesia, Hadirkan Megawati CS, Catat Tanggalnya--instagram: red__sparks

LINGGAUPOS.CO.ID - Red Sparks bakal hadapi timnas voli Indonesia pada april mendatang, hadirkan Megawati CS, catat tanggalnya

Klub bola voli Korea Selatan, yakni Red Sparks memastikan bakal menjalani pertandingan persahabatan dengan timnas bola voli Indonesia pada  April 2024.

Adapun seperti yang kita ketahui bahwa Red Sparks, tim yang diperkuat oleh bintang Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi tengah menjadi sorotan karena kehebatan para pemainnya saat bertanding di liga voli korea.

Megawati CS kerap kali memenangkan pertandingan dan selalu menampilkan permainan yang apik yang membuat banyak penggemar bola voli terkesima.

BACA JUGA:DPD Partai NasDem Lubuk Linggau Laksanakan Safari Ramadan di Mushollah Fathurrahman

Bahkan, nama Red Sparks sendiri saat ini sering menjadi perbincangan hangat oleh warganet tidak hanya di Korea Selatan tetapi Indonesia juga kerap kali menguji kemampuan bermain Megawati CS.

Sementara itu, mengutip dari akun resmi media sosial Red Sparks, mereka mengabarkan bahwa Red Sparks akan melakukan tur Indonesia selama lima hari.

Klub Jeong Kwang Jang RedSparks tersebut bakal menjalani pertandingan persahabatan melawan Indonesia yang akan berlangsung di Indonesia Arena.

“JEONG KWANG JANG RedSparks akan mengunjungi Jakarta, Indonesia pada 17-21 April untuk jadwal lima hari empat malam,” tulis instagram Red Sparks yang dikutip pada Jumat, 15 Maret 2024.

BACA JUGA:Kesbangpol Kota Lubuk Linggau Sukses Gelar Seleksi Calon Paskibraka 2024, Diikuti Ratusan Pelajar

Lebih lanjut mereka mengatakan bahwa kunjungan mereka itu dalam rangka melakukan pertandingan persahabatan.

“Pertandingan persahabatan melawan ajang utama Tim All Star Indonesia akan berlangsung di Indonesia Arena, 20 April mendatang!” lanjutnya.

Selanjutnya mereka juga menginformasikan bahwa seluruh skuad Red Sparks akan datang bahkan Megawati juga akan bertanding.

“Harap diperhatikan karena seluruh skuad Red Sparks dan staf pelatih, termasuk pemain Megawati, akan berpartisipasi,” tulis mereka kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: