Berburu Lobster di Irigasi Musi Rawas, Perlu Keberanian, Salah Tahnik Bahaya di Tangan
Berburu Lobster di Musi Rawas-Budi Black-linggaupos.co.id
MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Berburu Lobster air tawar di MUSI RAWAS dengan menyelam sangat mengasyikkan. Selain ada kepuasan tersendiri, hasil tangkapan Lobster bisa jadi santapan yang melezatkan.
Lobster air tawar merupakan binatang bercangkang keras diketahui di Indonesia mulai tahun 1990 sebagai komoditi ikan hias.
Selanjutnya pada tahun 2002-2003, status lobster air tawar mulai meningkat menjadi komoditi konsumsi dan mulai dilirik untuk dibudidayakan secara lebih optimal.
Di wilayah Kabupaten Musi Rawas, banyak sekali lokasi berburu Lobster yang bisa kita datangi.
BACA JUGA:Amalkan, Inilah Doa untuk Meluluhkan Hati Seseorang yang Membenci Kita
Salah satunya di aliran Irigasi Desa Air Satan Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas.
Jumat, 9 Januari 2024 malam, kami berangkat lokasi yang dikenal banyak Lobster.
Dengan berbekal senter kepala, kacamata selam, tembakan ikan kami menyusuri aliran Irigasi di Desa Air Satan, Kecamatan Muara Beliti.
Kali ini tahnik berburu Lobster yang kami gunakan dengan cara menyelam menyisiri aliran Irigasi dari Hilir ke Hulu.
BACA JUGA:Soal Exil Poll Ganjar Mahfud Menang di Luar Negeri, ini Kata KPU RI
Ini kami lakukan agar air yang kita selami tidak keruh. Sebab jika menyelamnya dari arah Hulu ke Hilir, air akan keruh dan sulit melihat ketika menyela.
Alasan lainnya, melihat dari karakter ikan dan Lobster, selalu berenang melawan arus.
Awalnya saya tidak percaya jika ikan dan Lobster di dalam air sangat jinak jika didekati. Ternyata benar, hampir semua hewan dalam air diam ketika didekati.
Nah untuk menangkap Lobster buruan kami, dilakukan secara manual dengan cara menangkap langsung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: