Motor Simpatisan Prabowo di Musi Rawas yang Hilang Ditemukan, Begini Ceritanya

Simpatisan Prabowo yang motornya dikabarkan hilang kini sudah ditemukan-Tangkap Layar-Video
"Tetanggaku yang pengen ketemu Prabowo malah nggak jadi, ditambah lagi motornya hilang" kata Lia, tetangga korban kepada LINGGAUPOS.CO.ID, Rabu, 7 Februari 2024.
Menurut Lia, Semi adalah seorang single parents dan berprofesi sebagai penjual tempe di lapak pasar.
"Kasian banget, mana dia single parent, dia kerja jual tempe di pasar" tambah Lia.
BACA JUGA:Prabowo Batal Kampanye di Musi Rawas, Simpatisan Kecewa, Begini Tanggapannya
Adapun motor Semi Lestari yang hilang adalah motor absolute revo warna merah. "Motornya absolute revo warna merah" tutupnya.
Seperti diketahui Prabowo Subianto disebutkan akan kampanye di Musi Rawas, pada Rabu 7 Februari 2024.
Namun, ternyata Prabowo bersama Gibran, justru ada jadwal hadir di konser Indonesia Maju yang berlangsung di Deli Serdang, Sumatera Utara. Tepatnya, di Stadion Baharoedin Siregar, pada pukul 12.30 WIB.
Konser tersebut pun turut dimeriahkan oleh artis dan penyanyi top tanah air seperti Jambrud, Bagindas dan Wika Salim.
BACA JUGA:Prabowo Subianto Batal Kampanye di Musi Rawas, Pihak Bandara Silampari Berikan Penjelasan
Konser Indonesia Maju ini merupakan rangkaian kampanye Prabowo-Gibran yang akan ditutup sebagai kampanye puncak di GBK Senayan, Jakarta pada 10 Februari 2024 nanti. (*)
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di WhatsApp. Caranya klik DI SINI, kemudian klik tombol ikuti di kanan atas di aplikasi WhatsApp. Atau gabung di WhatsApp Grup melalui LINK INI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: