Lubuklinggau Sedang Dilanda Asap, Berbahaya! Ketahui 5 Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan
LUBUKLINGGAU Sedang Dilanda Asap, Berbahaya! Ketahui 5 Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan--Pixabay.com
Jika daerah anda sedang terpapar oleh kabut asap, sebaiknya anda tetap waspada terhadap bahayanya yang bisa berdampak bagi kesehatan anda, seperti berikut ini;
1. Meningkatkan risiko terjadinya gangguan paru-paru
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa efek kabut asap dalam jangka panjang dapat meningkatkan risiko gangguan paru-paru, seperti infeksi saluran pernapasan dan emfisema.
Apalagi bagi penderita asma atau penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) efek dari kabut asap dapat memperburuk kondisi penderita penyakit tersebut.
BACA JUGA:Lubuklinggau Dikepung Kabut Asap, ini Kata Pj Wali Kota dan Kapolres
Hal ini karena zat yang terkandung dalam kabut asap bersifat iritatif dan bisa membuat paru-paru meradang.
2. Menyebabkan Batuk dan Iritasi tenggorokan
Dalam jangka pendek, kabut asap dapat membuat seseorang mengalami batuk dan iritasi tenggorokan. Umumnya, keluhan ini berlangsung selama beberapa jam, tetapi bisa semakin parah jika paparan kabut asap terjadi secara terus menerus dalam jangka waktu yang panjang.
3. Meningkatkan Risiko Terjadinya Penyakit Jantung
BACA JUGA:Boruto Two Blue Vortex Chapter 3 Telah Rilis Berikut Link Beserta Spoiler Lengkapnya
Berbagai partikel yang ada dalam kabut asap dapat mempengaruhi fungsi jantung anda. Dalam jangka pendek, kabut asap dapat menyebabkan hipertensi dan stroke,
Sedangkan dalam jangka panjang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung koroner dan penumpukan plak pada pembuluh darah atau arteriosklerosis.
Hal tersebut diduga berkaitan dengan proses peradangan yang muncul karena paparan partikel berbahaya yang berasal dari dalam kabut asap.
4. Menyebabkan Iritasi mata
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: