Ini Pesan Ustadz Das'ad Latif untuk Polisi: Jangan Merasa Miskin, Syukuri Baju Coklatmu

Ini Pesan Ustadz Das'ad Latif untuk Polisi: Jangan Merasa Miskin, Syukuri Baju Coklatmu

Ustadz Das'ad Latif memberikan pesan untuk polisi--Youtube Das'ad Latif

LINGGAUPOS.CO.ID – Ustadz Das'ad Latif adalah seorang ulama yang dikenal cuka ceplas ceplos dalam berceramah.

Ia tidak sungkan untuk mengkritis, prilaku-prilaku menyimpang yang dilakukan oleh oknum. Termasuk oknum polisi.

Bahkan dalam ceramah yang sepertinya dilakukan di kantor Polisi, Ustadz Das'ad Latif mengatakan bahwa polisi harus mensyukuri nikmat yang didapatkan.

Berikut isi ceramah Ustadz Das'ad Latif yang dikutip dari Youtube miliknya, Rabu 4 Oktober 2023.

BACA JUGA:Jadwal Puasa Sunah Ayyamul Bidh dan Senin-Kamis Bulan Oktober 2023, Catat Tanggalnya!

“Jangan selalu merasa miskin Pak Polisi, jangan,” katanya.

Ia justru mengatakan bahwa polisi, adalah orang yang kaya dengan nikmat.

“Bapak semua orang kaya, ada nikmat yang bapak (polisi, red) miliki, yang kami masyarakat sipil tidak miliki,” tegasnya.

Nikmat yang dimiliki polisi namun tidak dimiliki masyarakat sipil, dijelaskan Ustadz Das'ad Latif adalah nikmat sosial.

BACA JUGA:5 Masjid Wisata Religi yang Menarik Dikunjungi di Sumsel, Salah Satunya Masjid Agung As-Salam Lubuklinggau

“Nikmat sosial Namanya. Saya tanya bapak polisi, boleh tidak Pak Polisi pakai baju seperti saya? Bapak tidak pakai songkok seperti saya? Bahkan makin dicintai rakyat. Bapak tidak ndak pakai sorban?,” tanyanya, yang dijawab jemaah boleh.

“Tapi boleh enggak, saya pakai bajunya Kapolres? Saya akan ditangkap, tangkap Ustadz polisi gadungan,” katanya.

Karena itulah, ia meminta polisi harus mensyukuri baju coklatnya. “Jangan kau hina baju coklat mu bos dengan minta-minta,” ia menambahkan.

Ia juga menegaskan, bahwa uang di jalan nggak selevel itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: