Prediksi Persik Kediri vs Bali United: Perlawanan Ketat Macan Putih

Prediksi Persik Kediri vs Bali United: Perlawanan Ketat Macan Putih

Latihan akhir Persik Kediri sebelum menjamu Bali United.-Instagram.com-

Sama seperti Bali United, Persik juga berada dalam tekanan untuk mengakhiri rangkaian hasil buruk. Pasalnya, Macan Putih selalu kalah dalam 3 pertandingan termutakhir. Kekalahan terbaru Persik dialami saat menghadapi PSS Sleman (2-1), pekan lalu.

BACA JUGA:Bupati Musi Rawas Buka Lomba Super 100 Tingkat SMP se-Kabupaten Musi Rawas

Pelatih Divaldo Alves perlu mengembalikan mental bertanding skuadnya jelang menjamu Bali United. Persik dapat mengulangi penampilan terbaik, seperti saat menundukkan salah satu tim tangguh Madura United.

Pada 24 Januari 2023 lalu, Macan Putih berhasil mengatasi Madura United dengan skor 2-0.*

Perkiraan Pemain Persik Kediri vs Bali United:

Di kubu Persik Kediri, pelatih Divaldo Alves berpotensi menggunakan pola 4-3-3. Macan Putih bisa mengandalkan 3 penyerang andalan untuk membongkar pertahanan lawan, seperti: Faris Aditama, Jeam Kelly Sroyer, dan Flavio Silva.

Bali United diprediksi bakal menggunakan formasi 4-2-3-1. Skema ini memungkinkan tim akan menempatkan ujung tombak di lini depan. Untuk mengisi posisi tersebut, Serdadu Tridatu tampaknya bakal mempercayakan Ilija Spasojevic.

BACA JUGA:Wanita Dusun di Muratara Simpan Pil Alien Dalam BH, Ditangkap di Jalinsum Ibukota Kabupaten

  • Persik Kediri (4-3-3): Dikri Yusron; Agil Munawar, Anderson Nascimento, Muhammad Fisabillah, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Arthur Irawan, Renan Silva; Faris Aditama, Jeam Kelly Sroyer, Flavio Silva. Pelatih: Divaldo Alves
  • Bali United (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; I Made Andhika, Leonard Tupamahu, Wellington Carvalho, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Rizky Pellu; Eber Bessa, Muhammad Rahmat, Privat Mbarga; Ilija Spasojevic. Pelatih: Stefano Cugurra.

Head to Head (H2H) Persik Kediri vs Bali United:

Bali United masih mendominasi 5 duel terakhir melawan Persik Kediri. Serdadu Tridatu saat ini mengantongi 3 kemenangan atas Persik yang diraih selama kurun 2021-2022. Sementara itu, Persik belum pernah sekalipun mengalahkan Bali United. Dua pertemuan sisanya hanya berakhir dengan skor sama kuat.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Persik vs Bali United

  • 27/08/22: Bali United vs Persik Kediri 4 - 0
  • 31/03/22: Persik Kediri vs Bali United 1 - 3
  • 27/08/21: Bali United vs Persik Kediri 1 - 0
  • 30/05/10: Bali United vs Persik Kediri 1 - 1
  • 14/10/09: Persik Kediri vs Bali United 0 - 0

BACA JUGA:So Sweet! Ini 21 Ungkapan Romantis untuk Suami-Istri di Hari Valentine

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persik

  • 19/01/23: Bhayangkara vs Persik Kediri 2 - 3
  • 24/01/23: Persik Kediri vs Madura United 2 - 0
  • 30/01/23: Borneo vs Persik Kediri 2 - 0
  • 04/02/23: Persik Kediri vs PSIS Semarang 1 - 2
  • 09/02/23: PSS Sleman vs Persik Kediri 2 - 1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United

  • 15/01/23: Persija vs Bali United 3 - 2
  • 20/01/23: Bali United vs PSM 2 - 2
  • 25/01/23: RANS Nusantara vs Bali United 4 - 4
  • 05/02/23: Bali United vs Barito Putera 1 - 2
  • 10/02/23: Bali United vs Persib 1 - 1

Live Streaming Persik Kediri vs Bali United:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: