Liga Inggris: Prediksi Brighton & Hove Albion vs AFC Bournemouth, Jadwal EPL 2023, Skor H2H, Live TV
Latihan akhir skuad Brighton & Hove Albion sebelum meladeni perlawan AFC Bournemouth.-twitter.com/OfficialBHAFC/-
Hal sebaliknya terjadi di kubu Bournemouth. The Cherries tak pernah menang dalam 7 laga terakhir. Bahkan sebelum pekan lalu bermain imbang 1-1 kontra Nottingham, mereka harus menelan 6 kekalahan beruntun.
BACA JUGA:Liga 1: Prediksi Arema FC vs PSM Makassar, Hapus Tren Buruk
Kendati tengah dalam tren performa yang buruk, kubu The Cherries tetap bisa percaya diri menyambut laga pekan ini.
Dari sisi rekor 5 pertemuan terakhir, Bournemouth unggul 3-2 atas Brighton. Oleh karenanya bukan tidak mungkin pekan ini bakal jadi momentum kebangkitan The Cherries.
Perkiraan Pemain Brighton & Hove Albion vs AFC Bournemouth:
Brighton tak bisa memainkan Alexis Mac Allister yang terkena skorsing kartu merah. Pelatih Roberto De Zerbi bisa menurunkan Jeremy Sarmiento untuk mengisi satu slot gelandang bertahan yang kosong.
The Seagulls diprediksi tetap menggunakan formasi andalan 4-2-3-1. Ujung tombak berpeluang menjadi milik Evan Ferguson. Kemudian trio gelandang serang bisa ditempati Kaoru Mitoma, Adam Lallana, dan Solly March.
BACA JUGA:Liga 1: Prediksi Persik Kediri vs PSIS Semarang, Macan Putih Wajib Tiga Poin
Di sisi lain, tim tamu Bournemouth berpeluang mengunakan pola standar 4-4-2.
Duet Illia Zabarnyi dan Kieffer Moore bisa diandalkan pelatih Gary O'Neil untuk mengisi lini depan.
- Brighton (4-2-3-1): Robert Sanchez; Pervis Estupinan, Adam Webster, Lewis Dunk, Pascal Grob; Jeremy Sarmiento, Moises Caicedo; Kaoru Mitoma, Adam Lallana, Solly March; Evan Ferguson | Pelatih: Roberto De Zerbi
- Bournemouth (4-4-2): Neto; Adam Smith, Chris Mepham, Marcos Senesi, Lloyd Kelly; Jaidon Anthony, Ben Pearson, Jefferson Lerma, Ryan Christie; Illia Zabarnyi, Kieffer Moore | Pelatih: Gary O'Neil
Head to Head (H2H) Brighton & Hove Albion vs AFC Bournemouth:
Bournemouth terhitung unggul atas Brighton dari sisi head to head (H2H) 5 pertemuan terakhir. Dalam kurun tersebut The Cherries mampu merebut 3 kemenangan, sedang 2 laga lainnya menjadi milik The Seagulls.
Akan tetapi pertemuan paling akhir kedua kubu terjadi sudah cukup lama, yakni pada Januari 2020 silam, yang dimenangi Bournemouth 3-1.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Brighton vs Bournemouth
- 22/01/2020, Bournemouth vs Brighton (3-1)
- 28/12/2019, Brighton vs Bournemouth (2-0)
- 13/04/2019, Brighton vs Bournemouth (0-5)
- 05/01/2019, Bournemouth vs Brighton (1-3)
- 22/12/2018, Bournemouth vs Brighton (2-0)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: