Prediksi Brasil vs Kamerun: Selecao Juara Grup atau Kamerun Lolos 16 Besar?

Prediksi Brasil vs Kamerun: Selecao Juara Grup atau Kamerun Lolos 16 Besar?

Brasil akan menghadapi Kamerun pada matchday 3 Grup G Piala Dunia 2022.-twitter.com/CBF_Futebol/-

Ketimbang mengincar hasil imbang yang justru beresiko terpeleset, Timnas Brasil besutan pelatih Tite diyakini bakal tetap mengincar kemenangan. Sejumlah pemain pelapis juga bisa dicoba Tite, sembari memberi kesempatan kepada mereka untuk menunjukkan performa terbaik.*

BACA JUGA:Korea Selatan 2 vs 3 Ghana: The Black Stars Puncaki Klasemen Sementara, Asa Lolos 16 Besar

Klasemen Piala Dunia 2022 Grup G

Negara M W D L GD Pts

Brasil 2 2 0 0 3-0 6

Swiss 2 1 0 1 1-1 3

Kamerun 2 0 1 1 3-4 1

Serbia 2 0 1 1 3-5 1

BACA JUGA:Kroasia vs Belgia: Siapakah yang akan Gugur?

Perkiraan Pemain Brasil vs Kamerun

Tite bisa lebih tenang menyambut laga ini. Lantaran sudah memastikan diri lolos, Brasil mungkin bakal melakukan beberapa rotasi pemain. Satu yang pasti adalah Neymar yang masih terkendala oleh cedera.

Di kubu seberang, Kamerun wajib menurunkan skuad terbaik demi mengejar kemenangan dan tiket lolos. Kabar bagusnya adalah Rigobert Song tak punya daftar pemain absen untuk laga kali ini.

  • Kamerun (4-3-3): Devis Epassy; Collins Fai, Jean-Charles Castelletto, Nicolas N'Koulou, Nouhou Tolo; Martin Hongla, Andre Anguissa, Pierre Kunde; Bryan Mbeumo, Karl Toko Ekambi, Eric Choupo-Moting. Pelatih: Rigobert Song
  • Brasil (4-3-3): Alisson; Dani Alves, Marquinhos, Bremer, Alex Telles; Fabinho, Bruno Guimaraes, Lucas Paqueta; Raphinha, Vinicius Junior, Gabriel Jesus. Pelatih: Tite

BACA JUGA:Jepang vs Spanyol: Terpeleset, Bisa Gugur!

Head to Head (H2H) Kamerun vs Brasil

Timnas Brasil memenangi 2 pertemuan kontra Kamerun dalam ajang Piala Dunia. Pada 1994 silam mereka menang 3-0 di fase grup lewat gol Romario, Marcio Santos, dan Bebeto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: