Seluruh Anggota Fraksi Golkar Musi Rawas Tes Urine, BNN Langsung Komentar
Ketua DPD Golkar Musi Rawas Firdaus Cekolah (kanan) saat akan dites urine oleh petugas BNN Musi Rawas--
MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Setelah adanya oknum Anggota DPRD Musi Rawas dari Partai Golkar ditangkap, seluruh anggota Fraksi Golkar dites urine.
Tes urine ini dilaksanakan Badan Narkotika Nasional (BNN) Musi Rawas di kantor DPD Golkar Musi Rawas, Rabu 9 November 2022 siang.
Ada delapan orang yang tes urine, termasuk Ketua DPD Golkar Musi Rawas, dan pengurus.
Ketua DPD Partai Golkar Musi Rawas, Firdaus Cekolah menjelaskan tes urine, sebagai bentuk komitmen dan sebagai upaya memulihkan kepercayaan masyarakat.
BACA JUGA:Sambil Menitikkan Air Mata Ketua Golkar Musi Rawas Pecat Anggota Dewan Terlibat Narkoba
BACA JUGA:DJ Perempuan Ada Bersama Oknum Anggota Dewan Musi Rawas yang Ditangkap di Kosan
“Kami mengundang BNN Kabupaten Musi Rawas untuk melakukan tes urine terhadap pengurus partai dan juga anggota fraksi,” katanya.
Dia mengatakan total ada delapan orang yang dilakukan tes urine. Terdiri dari dari lima anggota fraksi, termasuk dirinya. Juga tiga pengurus partai.
Pada momen itu pula, seluruh fraksi Partai Golkar maupun pengurus menanda tangani fakta integritas. Siap diberhentikan dari partai Golkar.
Menyinggung soal pesta malam, karena dari tersangka Fuat sendiri mengaku mengkonsumsi ineks (ekstasi) saat pesta malam, sebelum tertangkap.
BACA JUGA:Oknum Anggota Dewan Musi Rawas Mengaku Sering Konsumsi Narkoba
BACA JUGA:Anggota Dewan Musi Rawas Akui Konsumsi Narkoba
Firdaus Cik Olah mengaku, Partai Golkar salah satu partai yang mendorong adanya larangan pesta malam. Atau paling tidak membatasi waktu pesta malam.
"Dengan adanya kejadian ini, kami akan lebih gencar lagi akan disahkannya perda larangan pesta malam di Musi Rawas," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: