Lima Pemain Sudah Gaek, Barcelona Cuci Gudang

Lima Pemain Sudah Gaek, Barcelona Cuci Gudang

Barcelona, Klub raksasa Liga Spanyol di bursa transfer musim panas 2023 akan melakukan cuci gudang pemain.-twitter.com/FCBarcelona-

BACA JUGA:Khabib Nurmagomedov Kuasai Sambo dan Brazilian Jiu-jitsu

  • 2. Sergi Roberto

Sergi Roberto yang kerap menjadi diturunkan dari bangku cadangan oleh Barcelona pun tampaknya dirumorkan tidak akan memperpanjang masa baktinya. 

Kontrak Sergi Roberto akan habis pada akhir musim ini dan hal ini praktis membuat Barcelona tengah memikirkan nama baru untuk mengisi posisi bek kanan.

BACA JUGA:Apakah Pecco Bagnaia atau Fabio Quartararo yang Bakal Kunci Gelar di Valencia?

Faktor lainnya adalah usia. Roberto meski bisa bermain di multi-posisi, bek asal Spanyol itu pun sudah berusia 30 tahun. 

Bagi Xavi dan Barcelona, prioritas mereka sekarang adalah meremajakan skuat agar punya kans untuk berkembang lebih jauh.

BACA JUGA:Torehkan Sejarah! Gol Sliding Tekel Jarak Jauh Bikin Juara

  • 3. Hector Bellerin

Selanjutnya ada Hector Bellerin dan sang bek kanan bisa dilego lebih cepat mengingat ia hanya punya kontrak selama semusim. 

Media asal Spanyol, Todo Fichajes mengklaim jika Real Betis yang sebelumnya ia bela di musim lalu siap menjadi penampung lagi.

BACA JUGA:MotoGP Valencia : Suzuki Ucap Selamat Tinggal

Namun jika ingin mendapatkan uang transfer Bellerin, klub harus segera menjualnya di musim dingin Januari 2023 mendatang.

  • 4. Gerard Pique

Gerard Pique merupakan salah satu pemain senior yang sekarang masih tersisa di skuat asuhan Xavi Hernandez.

BACA JUGA:Gara-gara Instagram Down, Cristiano Ronaldo Kehilangan 3 Juta Follower

Bek tengah bertubuh jangkung ini sudah menyumbang 30 trofi untuk Barcelona, termasuk tiga trofi Liga Champions dan delapan gelar juara Liga Spanyol.

Namun musim 2022/2023, performanya menurun drastis ditambah beberapa isu kontroversial yang meliputinya. Pique tampaknya akan dipersilakan pergi dalam waktu dekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: