Hasil Dewa United FC vs PSM Makassar: Tertahan, Pasukan Ramang Gagal Kudeta Madura United

Hasil Dewa United FC vs PSM Makassar: Tertahan, Pasukan Ramang Gagal Kudeta Madura United

Gol dari Majed Osman membuat Imbang! Kedua tim harus rela berbagi poin-foto : twitter bri liga 1-

TANGERANG, LINGGAUPOS.CO.ID - Pertandingan Liga 1 2022/23 pekan kesepuluh, antara Dewa United FC vs PSM Makassar, Kamis 15 September 2022 malam.

Pada duel ini skor berakhir dengan imbang 1-1 saat kedua tim bermain di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Kamis, 15 September 2022 malam. 

BACA JUGA:Prediksi Aston Villa vs Southampton : Awas Dipecat, Gerrard!

PSM Makassar berhasil mempertahankan tren belum terkalahkan hingga pekan ke-10 kompetisi BRI Liga 1PSM Makassar unggul lebih dulu lewat gol penalti Yuran Fernandes ( menit 38). Sedangkan gol balasan Dewa United dicetak oleh Majed Osman (61').

Hasil imbang membuat PSM Makassar gagal menggeser Madura United dari puncak klasemen sementara Liga 1. Sedangkan tambahan satu poin membawa Dewa United memperbaiki posisinya di klasemen. Dewa United berada di uturan 11 dengan koleksi 11 poin.

BACA JUGA:Hasil Persebaya Surabaya vs RANS Nusantara FC: Bekuk Persebaya, RANS Nusantara Menjauh dari Zona Degradasi

Babak Pertama

Sepanjang 20 menit awal, baik Dewa United maupun PSM Makassar masih mencari celah untuk menembus pertahanan lawan. Belum ada yang bisa membuat finishing apik. Kolaborasi dua winger kembar PSM, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, cukup merepotkan barisan pertahanan Tangsel Warriors, hanya saja mereka kerap terjebak off-side.

Dewa United nyaris membuka keunggulan pada babak pertama, ketika pelanggaran Yakob Sayuri di depan kotak penalti berbuah freekick. Namun, bola membentur pagar hidup. Lima menit berselang, Rangga Muslim mengangkat bola kepada Theo Numberi, ditepis kiper PSM. Bola rebound disundul Zaenuri, lagi-lagi ditepis oleh Reza Pratama.

BACA JUGA:Hasil Persikabo 1973 vs PSS Sleman : Free Kick Dybal Bantu Persikabo Benamkan PSS Sleman

Dua penyelamatan itu meningkatkan kepercayaan diri Pasukan Ramang. Mereka berbalik menyerang dan Yuran nyaris melesakkan gol lewat sundulan, tapi meleset tipis.

Merasa terancam dalam situasi bola mati, Bhudiar Riza pun menarik Yuran hingga terjatuh di kotak 12. Wasit menunjuk titik putih, PSM Makassar mendapat penalti.

BACA JUGA:MotoGP Aragon 2022 : Menanti Kembalinya Marc Marquez Mengaspal

Yuran Fernandes langsung tampil sebagai eksekutor. Dengan sepakan pelan saja, pergerakannya mengecoh kiper M. Natshir dan membobol gawang Dewa United. Skor 1-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: