Bos Cucian Mobil di Prabumulih Dibunuh, 2 Karyawan Bawa Kabur Mobil Korban

Bos Cucian Mobil di Prabumulih Dibunuh, 2 Karyawan Bawa Kabur Mobil Korban

Bos Cucian Mobil di Prabumulih dibunuh --

LINGGAUPOS.CO.ID – Geger, bos cucian mobil di Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan tewas diduga dibunuh.

Bos cucian mobil yang diduga dibunuh tersebut diketahui bernama David (29), ditemukan bersimbah darah pada Rabu, 12 Maret 2025 sekitar pukul 08.00 WIB.   

Jasad korban ditemukan dalam kamar tidurnya di cucian mobil Diamond Jalan Lingkar Timur RT 03 RW 03 Kelurahan Gunung Ibul Utara Kecamatan Prabumulih Timur.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo mengatakan, setelah menerima laporan dugaan kasus pembunuhan, dirinya langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

BACA JUGA:Dibacok ODGJ, Warga Lubuk Linggau Harus Dirujuk ke Palembang, ini Kondisi Lukanya

"Hari ini Polres Prabumulih telah mendapatkan laporan pukul 08.00 WIB terkait masalah pembunuhan,” tegas Kapolres di TKP, Rabu, 12 Maret 2025. 

Kapolres menegaskan, laporan yang diterima Polres Prabumulih merupakan kasus pembunuhan. Bahkan kata dia, 2 terduga pelaku namanya sudah dikantongi sedang dilakukan penyelidikan. 

Dalam kasus ini lanjutnya, ada barang milik korban yang hilang berupa mobil dan handphone.

Sementara itu data dihimpun LINGGAUPOS.CO.ID, jasad bos cucian mobil itu pertama kali ditemukan Ayu salah seorang karyawan David di bagian kasir.

BACA JUGA:Saksi Pembacokan Warga Lubuk Linggau Hingga Tewas Jadi Tersangka, Ini Kasusnya

Awalnya Ayu saat datang melihat 3 karyawan Cucian Mobil Diamond tidak bisa masuk karena rolling door dalam keadaan terkunci.

Kemudian Ayu yang dipercaya memegang satu kunci serep membuka rolling door dan masuk bersama 3 karyawan lainnya.

Ayu kemudian naik ke bagian atas untuk membangunkan korban dengan menggedor pintu berkali-kali. Namun upaya yang dilakukan Ayu ini tidak ada respon dari korban.

Awalnya Ayu bersama 3 karyawan lainnya menduga bosnya pergi karena mobil yang biasa digunakan korban tidak ada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: