Heboh Bau Melati Malam Hari di Lubuk Linggau, Netizen Sebut dari Sini Asalnya

Heboh Bau Melati Malam Hari di Lubuk Linggau, Netizen Sebut dari Sini Asalnya

Heboh bau harum bunga menyerupai melati di Kota Lubuk Linggau mendapat tanggapan beragam dari Netizen -tangkap layar -Facebook

BACA JUGA:Honda Vario 125 2024 Hadir dengan Kombinasi Warna Hitam dan Pink Magenta, Cek Spesifikasi dan Harganya di Sini

“Nektar pada bunga pulai menarik kupu-kupu dan lebah untuk membantu penyerbukan,” tulis akun Intan Prasetya.

Komentar sama disampaikan akun facebook Purwanti Wadek. Menurutnya bau harum yang dirasakan masyarakat Kota Lubuk Linggau beberapa hari terakhir kemungkinan besar berasal dari pohon pulai.

“Biaso bae min ah itu batang pulai lagi berkembang...tahun lalu cak ini juga..mimin belum tau lebih serem di rumah aq...hihihi,” tulis akun Purwanti Wardek.

“D doson ku tiap mlm klau musim kemarau bauk itu min...dulu nyo takut min stelah di telusuri ibu bauk bungo kayu pule min,” tulis akun facebook Ndoro Diro.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah 11 Pertanyaan yang Sering Ditanya Seputar Pendaftaran CPNS 2024

Beda halnya dengan akun facebook Eman Suherman yang menulis bau bunga melati bisa dianggap sebagai pesan dari alam gaib. Akun tersebut menulis biasanya bau harum melati bersamaan dengan bisikan mahluk non gaib.

“Waduh Pesan dari Alam Gaib Itu, Min. Bau melati bisa dianggap sebagai pesan dari alam gaib, biasanya harum melati bersamaan bisikan makhluk non gaib min..."Sstt..Diem Sarmin, Pinjam Mbah Seratus, Kapan-kapan dibalikan.." komentar akun Eman Suherman.

Diberitakan sebelumnya sejumlah warga Lubuk Linggau Provinsi Sumatera Selatan mengaku mendadak cium bau bunga melati pada malam hari.

Kejadian ini bukan hanya terjadi di satu daerah saja, melainkan di beberapa wilayah. Diantaranya, seputaran Watervang, Eks Kompi Taba Pingin, Marga Mulya, Marga Rahayu, Sumber Agung.

BACA JUGA:Isi Daya Super Ngebut, Inilah 5 Merk Charger HP Terbaik dan Bagus, Dapat untuk iPhone Hingga Android

Munculnya bau bunga melati secara mendadak ini banyak disampaikan warga melalui akun media pribadi masing-masing pada Rabu, 21 Agustus 2024.

Bahkan ada warga yang menyebut, bau bunga melati bukan hanya terjadi pada Selasa, 20 Agustus 202  malam saja. Namun sejak satu minggu terakhir.

Adi salah seorang warga Kelurahan Marga Rahayu, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan II mengaku kejadian bau bunga melati secara tiba-tiba terjadi sejak 2 malam terakhir.

Secara pasti, dia mengaku tidak tahu apakah bau tersebut berasal dari bunga melati atau bunga jenis lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: