Jemaah Haji Lubuk Linggau Meninggal Dunia di Madinah, Dimakamkan di Baqi, Berikut Infonya

Jemaah Haji Lubuk Linggau Meninggal Dunia di Madinah, Dimakamkan di Baqi, Berikut Infonya

Jemaah Haji Asal Lubuk Linggau Meninggal Dunia di Madinah, Dimakamkan di Baqi, Berikut Infonya--Pixabay.com

MADINAH, LINGGAUPOS.CO.ID - Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Kabar duka datang dari salah satu jemaah haji asal Lubuk Linggau, Sumatera Selatan yang dikabarkan meninggal dunia di MADINAH. Ia akan dimakamkan di Baqi, begini informasinya.

Jemaah haji asal Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan meninggal dunia di Rumah Sakit King Fahd, Madinah pada Selasa 14 Mei 2024 pada pukul 17.25 WAS (waktu setempat)

Diketahui Jemaah Calon Haji (JCH) tersebut bernama Yusman Irawan bin Muhammad Yusuf Arif, ia adalah kloter 2 asal Lubuk Linggau.

Yusman diketahui berusia 64 tahun, ia mengalami kondisi kesehatan sejak tiba di Madinah pada 13 Mei 2024 dan harus segera dirawat di rumah sakit.

BACA JUGA:Terduga Pelaku Pembunuh Owner Kopi Selangit Musi Rawas Ditangkap, Camat Sampaikan Ini

Namun, setelah dirawat selama satu malam, beliau dinyatakan meninggal dunia pada sore hari.

Adapun, jenazah almarhum tidak dipulangkan ke daerah asal. Almarhum telah dimakamkan di Pemakaman Baqi, Madinah, pada dini hari Rabu, setelah disholatkan di Masjid Nabawi usai sholat Subuh.

Sementara, Muslim Aswari, Ketua dari Kloter 2 Embarkasi Palembang ia menginformasikan bahwa proses pemakaman telah dilakukan dengan mengikuti semua prosedur yang dibutuhkan.

“Almarhum dibawa ke Masjid Nabawi dan dimakamkan di Pemakaman Baqi setelah proses pemulasaran dan pengurusan dokumen di RS King Fahd,” jelasnya.

BACA JUGA:Terima Audiensi BPJS Ketenagakerjaan, Ini Yang Disampaikan Pj Bupati Empat Lawang

Diketahui, Jemaah calon haji kloter ini, yang terdiri dari 448 orang, termasuk almarhum Yusman, terbang dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang menggunakan maskapai Saudi Arabian Airlines dan tiba di Bandara AMAA Madinah pada pukul 13.03 waktu setempat.

Sementara itu, mendengar informasi tersebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatan, Syafitri Irawan, yang juga merupakan Ketua PPIH Embarkasi Palembang, menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Yusaman.

“Kami percaya bahwa almarhum meninggal dalam keadaan khusnul khotimah saat menjalankan ibadah haji, dan insya Allah mendapatkan pahala haji mabrur,” ujarnya.

Lebih lanjut, Syafitri juga mengungkapkan bahwa almarhum akan dibadalhajikan, sebuah layanan yang disiapkan bagi jemaah yang meninggal saat menjalankan ibadah haji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: