Anjuran Waktu Tadarus Al-Quran yang Paling Utama di Bulan Ramadan, Pada Waktu Ini

Anjuran Waktu Tadarus Al-Quran yang Paling Utama di Bulan Ramadan, Pada Waktu Ini

Anjuran Waktu Tadarus Al-Quran yang Paling Utama di Bulan Ramadan, Pada Waktu Ini--Pixabay.com

LINGGAUPOS.CO.ID - Anjuran waktu tadarus Al-Quran yang paling utama di bulan suci Ramadan, anda dapat gunakan waktu-waktu berikut ini.

Bulan suci Ramadan atau bulan puasa disebut dengan bulan yang berlimpah kemuliaan dan banyak pahala yang bisa didapat, salah satunya adalah dengan membaca al-quran atau tadarusan.

Tadurus al- quran sendiri adalah kegiatan membaca alquran, termasuk memahami arti yang terkandung didalamnya.

Membaca alquran sendiri menjadi anjuran pada saat Ramadan tiba, sebab Ramadan sendiri merupakan bulan diturunkannya al-quran.

BACA JUGA:Sambut Bulan Suci Ramadan 1445 H, WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Antusias Laksanakan Salat Tarawih

Di bulan Ramadan tadarus al-quran bisa dilakukan secara sendiri maupun berkelompok. Di bulan Ramadan biasanya tadarus dilakukan setiap hari di masjid.

Bahkan, terdapat anjuran untuk memperbanyak khatam atau menamatkan al-quran selama bulan puasa ini. Karena keutamaan membaca al-quran di bulan puasa sangat luar biasa.

Misalnya saja, keutamaan membaca al-quran di bulan ramadan akan dilipatgandakan pahalanya. Satu huruf yang dibaca akan diberi balasan dengan satu kebaikan dan dilipatkan menjadi sepuluh kebaikan.

Oleh karena itu, sangat disayangkan jika di bulan Ramadan ini tidak diisi dengan membaca al-quran.

BACA JUGA:Sederhana Tapi Luar Biasa, 5 Sayur Ini Sangat Baik Dikonsumsi Saat Sahur di Bulan Puasa Ramadan 2024

Lantas, tahukah kamu kapan waktu yang baik untuk tadarus al-quran. Berikut LINGGAUPOS.CO.ID telah merangkumnya untuk anda, mengutip dari laman jabar.nu.or.id berikut selengkapnya.

Waktu Terbaik Untuk Tadarus Al-Quran

Menurut An-Nawawi, ia mengatakan bahwa waktu terbaik yang dianjurkan untuk melakukan tadarus Al-Quran ialah ketika salat.

Adapun di luar salat, waktu utamanya adalah pada paruh kedua di malam hari, setelah salat subuh, dan diantara maghrib dan isya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: