GTA VI Dituntut Oleh Pria Bernama Florida Joker Senilai Rp31,2 Miliar, Gegara Mencuri Rupanya Tanpa Izin

GTA VI Dituntut Oleh Pria Bernama Florida Joker Senilai Rp31,2 Miliar, Gegara Mencuri Rupanya Tanpa Izin

GTA VI Dituntut Oleh Pria Bernama Florida Joker Senilai Rp31,2 Miliar, Gegara Mencuri Rupanya Tanpa Izin--instagram: realfloridajoker

LINGGAUPOS.CO.ID - Permainan GTA VI yang baru merilis trailer ini mendapatkan tuntutan dari pria bernama Florida Joker senilai Rp31,2 miliar, karena permainan tersebut menggunakan rupanya tanpa izin. 

Seorang pria bernama Lawrence atau lebih dikenal dengan nama Florida Joker menuding Rockstar Games telah mencuri rupanya tanpa izin, memasukannya sebagai karakter dalam GTA VI.

GTA VI atau Grand Theft Auto VI yang merupakan permainan yang banyak disukai oleh orang diseluruh dunia yang diterbitkan oleh Rockstar Game.

GTA VI sendiri adalah permainan aksi petualangan yang akan datang dan sedang dikembangkan oleh Rockstar Games. Kabarnya GTA VI baru-baru ini merilis sebuah trailer.

BACA JUGA:4 Dosa dan Azab Bagi Penipu Serta Orang yang Tak Jujur, Balasannya Sangat Kejam Siksaan yang Amat Pedih

Kemunculan trailer GTA VI juga berhasil menarik atensi pencinta games, hingga trailer GTA VI pun viral di seluruh dunia.

Game bergenre crime action ini memang punya fans setia yang jumlahnya bisa mencapai jutaan gamer di penjuru dunia.

Rockstar Games selaku pengembang game GTA VI ini juga telah mengumumkan peluncuran game terbarunya ini, yang akan beredar di tahun 2025 mendatang.

Perilisan trailer itupun dibuat untuk memperkenalkan game GTA VI ke public, Rockstar Games merilis video trailer di akun Youtube mereka . bahkan video trailer tersebut telah ditonton sebanyak 142 juta kali hanya dalam waktu 7 hari.

BACA JUGA:PT BKL Sesalkan Aksi Penutupan Akses Tambang, Akan Tempuh Jalur Hukum

Dalam trailer yang hanya berdurasi 1.30 menit itu terdapat beberapa cuplikan yang terinspirasi dari kejadian di dunia nyata.

Tepatnya kejadian-kejadian viral dan heboh yang pernah terjadi di negara bagian Florida. Sementara setting lokasi dalam game GTA VI ini berada di sebuah kawasan fiksi bernama Leonida. 

Daerah tersebut diduga oleh para fans sebagai parodi dari Negara bagian Florida.

Sementara itu terlihat dalam trailernya tersebut ada salah satu karakter yang dengan wajah terdapat banyak tato yang sedang menjalani sidang pidana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: