Netizen Minta Polisi Usut, Bidan Puskesmas Muratara yang Lamban Tangani Ibu Melahirkan Hingga Meninggal Dunia
Lika Santosa bersama almarhumah istri-Facebook Lika Santosa-
MURATARA, LINGGAUPOS.CO.ID – Curhatan Lika Santosa di facebook soal istrinya meninggal dunia, karena lambannya pelayanan Puskesmas Pauh Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Musi Rawas Utara (MURATARA) langsung mendapatkan respon netizen.
Sampai dengan Senin 29 Mei 2023, pukul 08.00 WIB, sudah 1,1 ribu netizen yang berkomentar. Bahkan postingan itu sudah dibagikan hingga 3,5 ribu kali.
Salah satunya yang berkomentar dalam postingan tersebut adalah Bupati Muratara H Devi Suhartoni. Dalam komentarnya bupati mengaku sedang melakukan investigasi.
“Innalilahiwainalhirojiun , dan saya sudah minta investigasi dari seminggunlalu...Saya juga merasakan kesedihan keluarga dan sangat empathi akan hal ini,” ia mengatakan.
BACA JUGA:Warga Muratara Curhat, Istri Meninggal Karena Lambannya Pelayanan Puskesmas, Ini Kata Bupati
“Mau didetailkan dulu res, tulah ngapo awak galak marah dan awak pecat...apan urusan kesehatan dan sekolah kurang. Tapi kami nunggu laporan,” kata Bupati Muratara di facebook.
Sementara itu, salah seorang netizen meminta agar Polisi mengusut kasus ini, untuk diketahui apakah ada kesalahan dari oknum bidan tersebut.
Berikut Beberapa Komentar Netizen di Facebook
Yuk Ares Immortal Skincare
"Devi Suhartoni astaghfirullah benar nian reti e berita ko yo pak... Camm... Alangkah tega bidan tu... Pakai ngato nag tidok dulu."
BACA JUGA:Soal Jalan Rusak di Translok Pauh, PT SAP Berikan Penjelasan
Erina Polyasandi
"Pak Devi Suhartoni Rumahkan Bidan dan perawat yg bertugas malam itu pak, biar mereka puas tidur dirumah bae.
Gantikan dgn yg lebih loyal pada pekerjaannyo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: