Awali Karier dari Bawah, Ini Profile Trisko Defriyansa yang Ditunjuk Menjadi Sekda Lubuklinggau
Sekda Lubuklinggau H Trisko Defriyansa akan dilantik menjadi Pj Wali Kota Lubuklinggau--
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Trisko Defriyansa ditunjuk sebagai Sekda Lubuklinggau. Hal ini seperti dijelaskan Waki Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe.
Informasi ini disampaikan Wali Kota Lubuklinggau, Kamis 9 Februari 2023. Ia menjelaskan, bahwa dari hasil seleksi, Trisko Defriyansa meraih peringkat pertama.
Untuk lebih mengenal Trisko Defriyansa, berikut biodata yang bersangkutan hasil dari liputan LINGGAUPOS.CO.ID.
Trisko Defriyansa dilahirkan di Lubuklinggau pada 21 Desember 1975, yang artinya saat ini berusia 47 tahuh. Tentu masih sangat muda dan produktif.
BACA JUGA:Dipilih Jadi Sekda Kota Lubuklinggau, Trisko Defriansyah: Ini Amanah
Ia mendapatkan gelar Sarjana Teknik (ST) dari InstitusiTeknologi Nasional (ITN) Malang pada 1999. Kemudian gelar Master Sains (M.Si) didapatkan dari Universitas Bengkulu (Unib) pada 2008.
Trisko Defriyansa, juga berhak menggunakan gelar Insiyur (Ir), karena pada 17 September 2022 sudah wisuda profesi insinyur.
Sebelum menjadi PNS, Trisko Defriyansa, pernah menjadi Komisioner KPU Lubuklinggau. Sementara karier PNS diawali dari bawah.
Pada 1 Januari 2005 ia mulai bertugas sebagai CPNS di Bappeda Kabupaten Musi Rawas.
BACA JUGA:Gubernur Sumsel Setujui 3 Nama Calon Sekda Lubuklinggau, Siapa yang Akan Dipilih Nanan?
Per 1 Mei 2006, ia resmi menjadi PNS dan masih bertugas di Bappeda Kabupaten Musi Rawas.
Kemudian pada terhitung 25 Desember 2006 hingga 1 Oktober 2008, menjadi Wakil Sekretaris Korpri Kabupaten Musi Rawas.
Dari Korpri, mulai 1 Oktober 2008 hingga 1 April 2010, ia menjadi Staf di Bagian Pembangunan Setda Pemkab Musi Rawas.
Selanjutnya 1 April 2010, Trisko pindah ke Bagian Perlengkapan Setda Pemkab Musi Rawas, dan kali ini ia mulai meniti karier jabatan. Yakni Kasubag Perencanaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: