Liga Inggris: Prediksi Everton vs Wolverhampton, Peluang Poin Penuh
--
Situasi itu tentu menjadi tugas yang tak mudah bagi Julen Lopetegui. Pelatih anyar yang menggantikan Bruno Lage itu dituntut untuk bisa memperbaiki tren negatif itu. Untungnya Lopetegui sudah mendapatkan start bagus saat membawa timnya menang 2-0 atas Gillingham di Carabao Cup tengah pekan kemarin.
"Kami harus benar-benar fokus dengan laga berikutnya. Kami tak boleh terpaku pada situasi di papan klasemen (Wolves di posisi juru kunci dengan 10 poin). Kami harus menganggap laga ini layaknya sebuah partai final," terang Lopetegui di situs web klub.*
Perkiraan Pemain Everton vs Wolverhampton :
Everton bisa menurunkan mayoritas pemain terbaiknya di laga ini. Hanya Mason Holgate dan James Garner yang absen karena cedera. Dua pemain lain yakni Dominic Calvert-Lewin dan Andros Townsend berada dalam kondisi diragukan bisa main.
BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Crystal Palace vs Fulham, Siap Berikan Perlawanan Sengit
Wolves di sisi lain masih tanpa beberapa pemain karena cedera. Mereka adalah Sasa Kalajdzic, Jonny, Pedro Neto, dan Chiquinho. Diego Costa juga absen namun karena skorsing.
- Everton (4-3-3): Jordan Pickford; Nathan Patterson, Conor Coady, James Tarkowski, Vitaliy Mykolenko; Idrissa Gueye, Amadou Onana, Alex Iwobi; Dwight McNeil, Demarai Gray, Neal Maupay. Pelatih: Frank Lampard
- Wolverhampton (4-2-3-1): Jose Sa; Nelson Semedo, Nathan Collins, Max Kilman, Hugo Bueno; Joao Moutinho, Ruben Neves; Daniel Podence, Adama Traore, Goncalo Guedes; Raul Jimenez. Pelatih: Julen Lopetegui
Head to Head Everton vs Wolverhampton :
Tak pernah terjadi hasil imbang dalam 5 pertemuan terakhir kedua tim. Dalam periode tersebut Wolves unggul dengan 3 kemenangan sedangkan Everton memenangi 2 laga lainnya.
BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Leicester City vs Newcastle United, Ujian Konsistensi The Magpies
BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Southampton vs Brighton & Hove Albion, Laga Ketat Papan Atas dan Bawah
Di pertemuan terakhir yang juga digelar di Goodison Park, Wolves sukses pulang dengan membawa poin penuh. Gol tunggal Conor Coady yang saat itu memastikan kemenangan Wolves. Menariknya, di laga ini Coady sudah berseragam Everton.
5 Pertemuan Terakhir Everton vs Wolverhampton:
- 13-03-2022: Everton vs Wolverhampton 0-1
- 01-11-2021: Wolverhampton vs Everton 2-1
- 19-05-2021: Everton vs Wolverhampton 1-0
- 12-01-2021: Wolverhampton vs Everton 1-2
- 12-07-2020: Wolverhampton vs Everton 3-0
5 Pertandingan Terakhir Everton:
- 23-11-2022: Everton vs Western Sydney Wanderers 5-1
- 20-11-2022: Everton vs Celtic 0-0, adu penalti 4-2
- 12-11-2022: Bournemouth vs Everton 3-0
- 08-11-2022: Bournemouth vs Everton 4-1
- 05-11-2022: Everton vs Leicester City 0-2
5 Pertandingan Terakhir Wolverhampton:
- 20-12-2022: Wolverhampton vs Gillingham 2-0
- 14-12-2022: Cadiz vs Wolverhampton 3-4
- 09-12-2022: Wolverhampton vs Empoli 1-1
- 13-11-2022: Wolverhampton vs Arsenal 0-2
- 10-11-2022: Wolverhampton vs Leeds United 1-0
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: