Pemilik Toko di Musi Rawas Tertipu Rp406 Juta, Perempuan ini Pelakunya

Pemilik Toko di Musi Rawas Tertipu Rp406 Juta, Perempuan ini Pelakunya

Ratna Sari, terdakwa penipuan hingga ratusan juta--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Juliana (38) pemilik toko di Dusun III, Desa Jaya Tunggal, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas menjadi korban penipuan.

Tidak tanggung-tanggung, ia tertipu hingga Rp406 juta. Yakni untuk pasokan barang-barang ke toko miliknya.

Pelakunya adalah Ratna Sari (30), warga Kelurahan Muara Kelingi, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas.

Karena aksi penipuan itu, Ratna Sari ditangkap Tim Landak Sat Reskrim Polres Musi Rawas di rumahnya, Rabu 30 November 2022 sekitar pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:Sadis, Wanita di OKI Rampok Mahasiswi Hingga Terluka

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Muhammad Indra Prameswara membenarkan adanya penangkapan terhadap tersangka penipuan tersebut.

Ia menjelaskan tersangka masih dalam pemeriksaan. “Saat ini, tersangka masih dilakukan pendalaman perkara,” kata Kasat Reskrim, Kamis 1 Desember 2022.

Kasat Reskrim menjelaskan, kejadian penipuan yang dilakukan, bermula tersangka menawarkan dan menjual barang isi toko, kepada korban dan meminta uang terlebih dahulu kepada korban senilai Rp406 juta.

Uang itu untuk pembayaran barang-barang berupa, gula pasir 18 ton, minyak sayur 400 dus, tepung 300 Sak, selanjutnya 175 sak gula pasir. 

BACA JUGA:Bebas dari Penjara, Mantan Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti Syukuran di Lubuklinggau

Namun, setelah uang dibayarkan, tersangka tak kunjung mengirimkan barang pesanan korban.

“Akibat kejadian tersebut korban melapor ke Polres Musi Rawas, berharap uangnya kembali dan pelaku dapat ditangkap,” jelas Kasat Reskrim.

Lebih lanjut, Kasat Reskrim menjelaskan,  berdasarkan laporan polisi Lp/B-191/XI/2022 /SPKT/Sat. Reskrim/Res. Mura/Sumsel Tgl 16 November 2022, anggota langsung melakukan penyelidikan.

Kemudian setelah mengetahui keberadaan tersangka dari warga bahwa yang bersangkutan berada dirumahnya, anggota langsung meluncur ke TKP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: