LINGGAUPOS.CO.ID – Polres Lubuk Linggau tidak melakukan penahanan terhadap 121 orang tersangka hasil ungkap kasus dalam Operasi Pekat Musi 2025.
Adapun para tersangka yang tidak dilakukan penahanan diantaranya kasus Pungli dan Judi Konvensional.
Operasi Pekat Musi 2025 ini berlangsung mulai 19 Februari 2025 hingga 6 Maret 2025 berhasil mengungkap 23 kasus dengan 95 kegiatan.
Dari 23 kasus tersebut Polres Lubuk Linggau mengamankan 143 tersangka dengan rincian 22 orang ditahan dan 121 orang hanya dilakukan pembinaan dan tidak dilakukan penahanan.
BACA JUGA:Dibacok ODGJ, Warga Lubuk Linggau Harus Dirujuk ke Palembang, ini Kondisi Lukanya
“Operasi Pekat Musi 2025 Polres Lubuk Linggau dilaksanakan mulai 19 Februari 2025 hingga 6 Maret 2025,” ungkap Kapolres Lubuk Linggau AKBP Bobby Kusumawardhana didampingi Kasat Reskrim AKP M Kurniawan Azwar saat Pres Rilis hasil Operasi pekat Musi 2025, Selasa, 11 Maret 2025.
Kapolres menjelaskan beberapa kasus yang telah diungkap dari berbagai Target Operasi (TO) yakni Narkoba, Judi, Miras Premanisme, Prostitusi, dan Street Crime.
Untuk kasus Narkoba Polres Lubuk Linggau selama Operasi Pekat Musi 2025 berhasil mengungkap 5 kasus dengan 6 orang tersangka. Dari 6 kasus itu, polisi mengamankan barang bukti sabu 8,26 gram dan ganja 5,81 gram
Selanjutnya untuk kasus Minuman Keras (Miras) dari 37 giat berhasil mengamankan 250 botol Miras dan 40 liter tuak.
“Perjudian 7 giat dan 1 kasus. Untuk judi online 1 kasus ada 1 orang tersangka ditahan. Judi konvensional 6 kasus dengan 23 orang sudah dilakukan pembinaan untuk tidak mengulangi lagi perbuatan,” terang Kapolres.
Kemudian untuk Prostitusi Polres Lubuk Linggau sealam Operasi Pekat Musi 2025 melaksanakan 15 giat. Dari kegiatan ini 28 orang sudah dilakukan pembinaan untuk tidak mengulangi lagi perbuatan.
Selanjutnya untuk premanisme dilakukan 30 giat dengan 10 kasus. Rinciannya Pencurian Dengan Pemberatan 2 kasus dengan 5 orang tersangka ditahan.
Lalu penganiayaan 3 kasus dengan 3 orang tersangka ditahan, Sajam 4 kasus dengan 2 orang tersangka ditahan), pembunuhan 1 kasus dengan tersangka 1 orang ditahan.
BACA JUGA:Saksi Pembacokan Warga Lubuk Linggau Hingga Tewas Jadi Tersangka, Ini Kasusnya