6 Orang Ditetapkan Tersangka Pembuang Mayat di Kenanga Lubuk Linggau, Motifnya Diawali Pesta Miras dan Narkoba

Inilah 6 orang yang ditetapkan tersangka--
LINGGAUPOS.CO.ID – Penyidik Satuan Reskrim Polres Lubuk Lunggau menetapkan 6 orang tersangka kasus mayat dibuang di lahan kosong Jalan Kenanga I Kelurahan Pasar Satelit Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau.
Mayat tersebut ditentukan pada lebaran kedua Idul Fitri 1446 H, Selasa, 1 April 2025 sekitar pukul 10.00 WIB.
Belakangan mayat itu diketahui bernama Korban Robert Marlando Harahap (20) warga Jalan Permai 16 Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau.
Penetapan 6 tersangka berdasarkan LP / B / 107 / IV / 2025 / SPKT / Polres Lubuk Linggau / Polda Sumsel, tanggal 02 April 2025.
BACA JUGA:Ibu Korban Minta Kasusnya Dikawal, Pemuda yang Mayatnya Dibuang di Kenanga I Lubuk Linggau
Adapun 6 orang yang ditetapkan tersangka masing-masing inisial MM (23) selaku saksi mahkota warga Kelurahan Muara Enim Kecamatan Lubuk Linggau Barat I Kota Lubuk Linggau.
Lalu inisial SW (24) saksi mahkota warga Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau.
Kemudian MA (22) dan A (22) warga Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Musi Rawas Utara.
Selanjutnya inisial I (22) warga Kelurahan Ponorogo Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau. Serta DK alias GD (35) warga Kelurahan Ulak Surung Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau.
Keenam tersangka diduga melanggar pasal 359 KUHP atau Pasal 181 KUHP.
Kapolres Lubuk Linggau AKBP Adithia Bagus Arjunadi melalui Kasat Reskrim AKP M Kurniawan Azwar menjelaskan kronologis pengungkapan kasus bermula dari penemuan jasad korban di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Selasa, 1 April 2025.
Pelapor A selaku orang tua korban yang mendapat kabar langsung menuju ke TKP. Namun saat tiba di TKP jasad korban sudah dibawa ke RSUD Siti Aisyah Lubuk Linggau.
Lalu saat itu juga pelapor langsung mendatangi kamar jenazah RSUD Siti Aisyah memastikan mayat yang ditemukan merupakan anak kandungnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: