Kompak, Komunitas Belajar SMP Negeri 13 Lubuk Linggau Praktik Pembuatan Video Pembelajaran

Kompak, Komunitas Belajar SMP Negeri 13 Lubuk Linggau Praktik Pembuatan Video Pembelajaran

SMP Negeri 13 Lubuk Linggau adakan praktik pembuatan video pembelajaran--

LINGGAUPOS.CO.ID- Komunitas Belajar SMP Negeri 13 Kota Lubuk Linggau kompak adakan Berbagi Praktik Baik Pembuatan Video Pembelajaran.

Kegiatan praktik pembuatan video pembelajaran tersebut dilakukan di Ruang Guru SMP Negeri 13 Kota Lubuk Linggau pada Sabtu 31 Agustus 2024, yang dimulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dewan guru yang ada di SMP Negeri 13 Lubuk Linggau.  Pantauan LINGGAUPOS.CO.ID nampak para guru hingga Kepala Sekolah menghadiri kegiatan tersebut.

Selain itu, sebagai penyampai materi atau narasumber ialah guru di SMP Negeri 13 yang memang sudah lebih ahli dalam hal tersebut.

BACA JUGA:Torehkan Prestasi, Pelajar MAN 1 Lubuk Linggau Raih Juara Lomba Gerak Jalan Tingkat Kota Tahun 2024

Kepala SMP Negeri 13 Kota Lubuk Linggau, Hj. Eka Rahmawati, S.Pd. M.Pd mengungkapkan bahwa kegiatan praktik pembuatan video ini adalah lanjutan dari sebelumnya.

“Hari ini kita akan mengadakan kegiatan Praktik Baik Pembuatan Video Pembelajaran Oleh Komunitas Belajar SMP Negeri 13 Kota Lubuk Linggau. Ini adalah kegiatan lanjutan yang sudah kami laksanakan baru-baru ini,” ungkapnya kepada LINGGAUPOS.CO.ID pada Sabtu, 13 Agustus 2024.


Pelajar SMP Negeri 13 Lubuk Linggau antusias ikuti praktik pembuatan video pembelajaran--

Dikatakan Eka, sebelumnya mereka telah melakukan pembedahan materi mengenai video pembelajaran ini. Sehingga hari ini dilanjutkan dengan praktik pembuatan videonya.

“Hari ini kita akan praktek dengan bapak ibu guru, karena semua ibu/bapak guru di SMP Negeri 13 ini belum semuanya bisa membuat video pembelajaran, belum maksimal,” lanjutnya.

BACA JUGA:Keren! SD Negeri 54 Lubuk Linggau Tanpa Kotak Sampah, Sekolah Tetap Bersih

Lebih lanjut, diungkapkan kepala sekolah bahwa kegiatan ini adalah salah satu kegiatan yang diadakan oleh SMP Negeri 13 Lubuk Linggau sebagai sekolah penggerak.

Guru Lebih Pandai Lagi Mendokumentasikan kegiatan P5

Hj. Eka Rahmawati, S.Pd. M.Pd mengatakan dengan diadakannya kegiatan Praktik Baik Pembuatan Video Pembelajaran ini dapat membuat guru-guru di sekolahnya itu lebih pandai mendokumentasikan kegiatan-kegiatan pembelajaran atau P5.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: