Miris, Guru Sebut Banyak Siswa-Siswi SMP Tak Bisa Baca, Bahkan Buta Huruf

Miris, Guru Sebut Banyak Siswa-Siswi SMP Tak Bisa Baca, Bahkan Buta Huruf

Miris, Guru Sebut Banyak Siswa-Siswi SMP Tak Bisa Baca, Bahkan Buta Huruf--

BACA JUGA:Sejarah Lomba Lari Kelereng, Seru dan Disukai Anak Saat Perayaan Kemerdekaan RI

“Akhirnya guru SMP mendapat tugas tambahan di luar jam ngajar harus ngajar siswa/i membaca,” lanjutnya.

Hal ini pun lantas membuat Sarah mempertanyakan peran orang tua di rumah. Baginya, setiap orang tua harus mengawasi perkembangan sang anak.

Apa lagi pelajaran di SMP sudah tidak lagi berada di level mengajari atau menghafal huruf A-Z.

“Tolong dong orang tua siswa harus peka sama anak sendiri, pelajaran SMP itu udah lumayan tinggi masa harus ngajari anaknya dari huruf A-Z,” tulisnya lagi.

BACA JUGA:6 Pelajar MTsN 1 Lubuk Linggau Kembali Raih Juara Umum KSM Tahun 2024, Salah Satunya Melaju ke KSM Sumsel

Dalam hal ini, Sarah juga menyalahkan guru-guru Sekolah Dasar (SD) murid-murid tersebut, ia mempertanyakan kenapa bisa sampai SMP muridnya tidak bisa baca.

“Guru-guru SD juga tolong dong ajarkan mereka huruf. Kok bisa tamat SD tidak tahu huruf dan tidak bisa membaca,” sambungnya.

Sarah mengaku sebenarnya tidak masalah jika yang belum bisa membaca hanya 1 sampai 2 murid saja. 

Namun di SMP tempatnya mengajar itu ada sebanyak 30 siswa-siswi yang belum bisa membaca.

BACA JUGA:Mengenal Kisah 3 Tokoh Pengibar Merah Putih Pertama Kali di Indonesia, Kala Itu Begini yang Terjadi

“Kalau 1-2 siswa mungkin  maklum, lah ini 30-an siswa gak bisa baca,” tulisnya disertai emotikon menangis.

Meski demikian, ia tak bisa berbuat banyak selain bersemangat sebagai seorang guru. Sarah dan rekan sesamanya pun harus berjuang keras setiap hari agar murid-murid tersebut bisa membaca.

“Semangat para guru SMP yang berjuang keras tiap hari ngajari anak-anak membaca di Aula semoga mendapatkan pahala berlipat-lipat. Amiin,” tutupnya. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: