Resmi Rilis! Vivo Y58 5G Jadi HP Kelas Menengah dengan Baterai Jumbo, Cek Segini Harganya

Resmi Rilis! Vivo Y58 5G Jadi HP Kelas Menengah dengan Baterai Jumbo, Cek Segini Harganya

Resmi Rilis! Vivo Y58 5G jadi HP Kelas Menengah dengan Baterai Jumbo, Cek Segini Harganya--

LINGGAUPOS.CO.ID – Vivo secara resmi merilis HP kelas menengah terbarunya yakni dari keluarga Y-Series yakni Vivo Y58 5G pada Kamis, 20 Juni 2024.

Melansir dari laman resmi Vivo dikutip Senin, 24 Juni 2024, HP ini dirilis di India yang diklaim punya sejumlah fitur unggulan yang dapat dikatakan jarang dijumpai oleh HP kelas menengah lainnya.

Menurut informasi, salah satu keunggulan dari HP ini yakni baterainya berukuran jumbo yakni punya kapasitas 6.000mAh yang telah didukung oleh teknologi pengisian cepat berdaya 44 watt.

Kemudian, baterai HP ini juga diklaim akan tetap prima atau tingkat kesehatan baterainya 80 persen walaupun telah lewati 1.600 siklus pengisian daya.

BACA JUGA:Resmi Rilis! Oppo Reno 11A jadi HP Ramping yang Anti Lelet Harga Hanya Rp5 Jutaan

Adapun diluar baterai, desain HP ini juga jadi salah satu aspek yang disorot oleh Vivo Y58 5G.

Pada bagian depannya, HP ini diklaim punya layar IPS LCD 6,72 inci yang punya resolusi Full HD Plus serta refresh rate 120Hz.

Lalu, untuk bagian tengah atas layarnya ini terlihat punya modul punch hole yang memuat kamera selfie beresolusi 8MP.

Beralih pada bagian belakangnya, Vivo Y58 ini dihiasi oleh tampilan modul kamera bulat yang mewah biasa dijumpai oleh sejumlah HP premium Vivo.

BACA JUGA:7 Tips Memilih Laptop Gaming yang Tepat, Nomor 1 Wajib Diperhatikan

Selain itu, modul ini juga memuat dua kamera yang mana masing-masing punya resolusi 50MP serta 2MP untuk sensor depth.

Mengenai aspek performanya, HP Vivo ini ditenagai oleh chipset kelas menengah terbaru Qualcomm yakni Snapdragon 4 Gen 2 yang dipadukan oleh RAM 8GB serta media penyimpanan dengan kapasitas 128GB.

Menariknya lagi, HP ini punya aspek software yang mana sudah menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang dipoleskan dengan tampilan antarmuka (UI) FuntouchOS 14.

Sebagaimana yang dirangkum dari GSMArena, HP Vivo Y58 5G ini punya fitur lainnya yang ada yakni mencakup tingkat ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP64.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: