Bakal Luncur! Motorola Razr 50 Ultra Siap Bersaing di Pasar Handphone Lipat 2024, Cek Keunggulannya

Bakal Luncur! Motorola Razr 50 Ultra Siap Bersaing di Pasar Handphone Lipat 2024, Cek Keunggulannya

Motorola Razr 50 Ultra.--Instagram @motorola

LINGGAUPOS.CO.ID- Saat ini, Motorola sedang dirumorkan akan meluncurkan handphone lipat miliknya yang diberi nama, Motorola Razr 50 Ultra.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Sabtu, 11 Mei 2024, dengan peluncuran handphone Motorola Razr 40 Ultra tahun lalu, yakni penggantinya handphone lipat Motorola Razr 50 Ulta ini akan segera diluncurkan.

Untuk itu, simak di bawah ini bocoran spesifikasi dan keunggulan yang ditawarkan dari handphone Motorola Razr 50 Ultra.

Kebocoran sertifikasi ini akan memberimu gambaran pertama mengenai kemampuan handphone lipat mendang ini.

BACA JUGA:Bikin Ngiler! Intip Review Aolon Curve: Smartwatch Murah dengan Desain Memukau Hanya Rp200 Ribuan

Yuk, mari simak lebih lengkapnya mengenai Motorola Razr 50 Ultra serta jelajahi fitur-fitur potensialnya.

Berdasarkan gambar yang telah bocor di internet, handphone Motorola ini diperkirakan akan mempertahankan desainnya yang clamshell yang familiar dari pendahulunya.

Handphone ini juga kemungkinan akan menampilkan layar besar yang bisa dilipat pada bagian dalam serta layar sekunder pada bagian luarnya.

Walaupun kemungkinan tak ada perubahan yang besar pada keseluruhan desainnya, kemungkinan ada juga perbaikan pada engsel serta bezelnya.

BACA JUGA:Buruan Cek! Smartwatch Mitimes K37 Punya Fitur GPS dengan Layar AMOLED, Harganya Hanya Segini

Selain itu, handphone ini diklaim telah mengurangi jumlah komponen pada engsel yang diharapkan dapat menghasilkan pengalaman melipat lebih mulus serta desain yang lebih kompak pada saat ditutup.

Kemudian, bezel yang lebih sempit pada sekitaran layar utama ini berfungsi akan meningkatkan pengalaman menonton.

Menurut beberapa bocoran mengatakan bahwa perangkat ini diperkirakan akan hadir dalam warna biru, orange, serta hijau.

Handphone Motorola ini juga mungkin akan mewarisi layar lipat besar Razr 40 Ultra.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: