Selamat, Justin Bieber dan Hailey Baldwin Umumkan Kabar Bahagia, Apa Yah?

Selamat, Justin Bieber dan Hailey Baldwin Umumkan Kabar Bahagia, Apa Yah?

Selamat, Justin Bieber dan Hailey Baldwin Umumkan Kabar Bahagia, Apa Yah?-Tangkap Layar-instagram @justinbieber

LINGGAUPOS.CO.ID – Selamat, Justin Bieber dan Hailey Baldwin umumkan kabar bahagia kehamilan anak pertama mereka. Setelah resmi menikah pada 2018 lalu.

Justin Bieber mengunggah sejumlah potret yang mencuri perhatian pada Jumat, 10 Mei 2024. Dalam postingan tersebut nampak foto dan video yang memperlihatkan perut hamil dari Hailey Baldwin.

Hailey Baldwin nampak cantik dan anggun menggunakan gaun lace berwarna putih dengan tampilan perutnya yang sudah nampak sedikit besar. Tidak ada caption di unggahan tersebut, hanya menandai suaminya, Justin.

Hailey juga menyertakan beberapa foto saat berdiri bersama Justin di sebuah lapangan. Sambil merangkul perutnya, Justin berdiri di belakangnya, memamerkan cincin kawin mereka yang serasi.

BACA JUGA:Terjawab, Menikah Dengan Rizky Febian Anak Sule, Mahalini Akan Pindah Agama

Unggahan instagram tersebut diketahui bahwa keduanya sedang memperbarui janji pernikahan mereka berdua di sebuah ladang. 

Dalam videonya, diiringi lagu yang tampaknya menampilkan Justin Bieber bernyanyi, diputar diatas klip pasangan tersebut saat mereka melakukan adegan romantis dan minum. Postingan tersebut pun memperlihatkan perut hamil dari Hailey Baldwin.

Kabar bahagia soal kehamilan pertama Hailey Bieber ini telah dibenarkan oleh perwakilannya. Kepada People, mereka mengungkap bahwa kehamilan Hailey kini sudah memasuki usia enam bulan.

Dan bayi pasangan penyanyi dan model internasional ini akan diperkirakan lahir pada bulan Agustus 2024 nanti.

BACA JUGA:Resmi Rilis, Intip Spesifikasi Google Pixel 8a yang Mirip Handphone China, Cek Keunggulan Lainnya

Unggahan Justin dan Hailey Baldwin yang mengumumkan kehamilan ini disambut komentar bahagia netizen termasuk sahabat sang model, Kendall Jenner serta adiknya Kylie Jenner.

"ahhhh here come the tears again," tulis Kendall yang mengaku menangis.

"i love you guys!!!! ahhhhhhhh," tulis Kylie Jenner.

Sebagai informasi Justin Bieber dan Hailey Baldwin menikah pada bulan September 2018 di gedung pengadilan Kota New York setelah dua bulan sebelumnya keduanya melangsungkan pertunangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: