Realme Pad 2 Wi-Fi: Tablet Ramah di Kantong dengan Spek Mengesankan, Intip Tanggal Rilisnya

Realme Pad 2 Wi-Fi: Tablet Ramah di Kantong dengan Spek Mengesankan, Intip Tanggal Rilisnya

Realme Pad 2 Wi-Fi.--Instagram @realmeindonesia

LINGGAUPOS.CO.ID – Realme dalam waktu dekat akan mengenalkan tablet dengan harga ramah di kantong dengan spek mengesankannya yaikni Realme Pad 2 versi Wi-Fi di pasaran Indonesia.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Jumat, 3 Mei 2024, sebelumnya, Realme Pad 2 sudah dirilis pada pertengahan 2023 lalu, namun saat itu tablet tersebut dikenalkan dengan dukungan konektivitas 4G LTE-nya yang mana pada perilisan globalnya dibanderol seharga Rp3,4 jutaan.

Yang mana biasanya dengan versi Wi-Fi lebih murah daripada versi LTE, untuk itu tidak heran jika realme Pad 2 versi Wi-Fi dikenal dengan tablet dengan harga yang sangat ramah di kantong.

Sebelumnya, tablet ini diperkirakan akan dibanderol dengan harga sekitar 180 dolar AS atau Rp2.8 jutaan.

BACA JUGA:Duel Handphone Samsung Galaxy A15 Vs Redmi Note 13, Beda Rp200 Ribu, Spek Mana yang Lebih Unggul

Yang menjadi salah satu sorotan utama dari Realme Pad 2 yaitu layarnya yang digandang mempunyai tampilan paling halus yang sudah diintegrasikan oleh merek ke dalam tablet.

Lebih spesifiknya tablet ini dijelaskan mempunyai resolusi maksimal 2K dengan kecepatan refresh 120Hz.

Yang diartikan, jika berdasarkan data tersebut, maka tablet ini diklaim akan menampilkan visual bergerak yang mulus, dinamis, serta cair.

Layar yang dimilikinya juga mempunyai penyesuaian refresh rate adaptif yang punya peringkat kecerahan puncak 450 nits.

BACA JUGA:iPhone 14 128GB di Digimap Diskon Rp3 Jutaan, Intip Harganya Jadi Segini

Dengan ukuran 11,5 inci serta rasio screen-to-body sebesar 85,2 persen maka pengguna dapat menantikan pengalaman menonton visual yang kaya.

Adapun spesifikasi lainnya, perangkat ini hadir dengan prosesor kelas menengahnya yang banyak diandalkan oleh teknologi yaitu Helio G99 dari MediaTek.

Mengenai konfigurasi dari memori internal dan RAM nya ini belum diketahui, namun pada versi LTE perangkat tersebut hadir dengan RAM hingga 8GB serta memori internalnya hingga 256GB.

Hal tersebut juga sama diharapkan untuk varian Wi-Fi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: