Sambut Lebaran Idul Fitri 1445 H, Kodim 0406 Lubuk Linggau Bersama Disperindag Gelar Pasar Murah
Dandim 0406/Lubuk Linggau, Letkol Inf. Kunto Adi Setiawan didampingi Kasdim, Mayor Inf Nur Sigit Prasetya, Pasi Ter Kapten, Inf Agus Cahyono dan Danramil 406-10/Linggau Timur Kapten Inf Abas Syarif Hidayat saat diwawancarai awak media pada pasar murah di -foto: agung perdana linggaupos.co.id-
Dikatakanya pula, peran camat adalah memastikan penjualan beras SPHP berjalan lancar, tidak terjadi penumpukan, tertib dan menyiapkan nomor antrean sedangkan pengamanan dilakukan langsung oleh personel sat Pol PP.
BACA JUGA:Dokter Wanita di Jambi Tewas Tabrak Tiang Listrik Habis Dikejar Dituduh Maling, Keluarga Menuntut
"Bazaar pasar murah rencananya akan dilaksanakan pada 2-5 April 2024 di delapan kecamatan dalam wilayah Kota Lubuklinggau sesuai waktu yang ditentukan oleh Disprindag,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Disperindag Kota Lubuklinggau, Medhiolin Sapta Windu menyampaikan tujuan rapat ini adalah untuk melakukan perencanaan agar meminimalisir kesalahan yang bakal terjadi.
Bazaar menjelang Idul Fitri adalah titik puncak dari bazaar menjelang ramadhan lalu karena penjualan tentu lebih meningkat.
Secara teknis di lapangan sambungnya, akan dibantu oleh camat, nanti akan ada penjualan daging karena permintaan masyarakat terhadap daging cukup tinggi. Pastinya saat berbelanja, masyarakat akan menggunakan kupon, Qris dan tunai. (*)
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: