Sadis, Keluarga Mengira Sedang Jalani Dinas TNI, Eks Casis Bintara Ternyata Tewas Dibunuh 1 Tahun Lalu

Sadis, Keluarga Mengira Sedang Jalani Dinas TNI, Eks Casis Bintara Ternyata Tewas Dibunuh 1 Tahun Lalu--Twitter: kegblgnunfaedah
BACA JUGA:Cobain Resep Udang Rambutan Ala Gacoan, Cocok Ramadan dan Lebaran Idul Fitri 1445 H
Ia menyuruh agar Iwan seleksi disana yang akan dibantu oleh paman Serda Adan yang berdinas di Lantamal II Padang, dan keluarga menyetujuinya dengan menanggung segala biaya perjalanan ke Padang berangkat melalui Pelabuhan Gunungsitoli.
Lalu, pada 22 Desember 2022, Serda Adan mengirimi foto Iwan pada keluarga dengan menggunakan pakaian dinas lengkap dan kepala sudah gundul, ia menyampaikan Iwan sudah lulus.
Ia pun mengatakan Iwan akan mengikuti pendidikan di Tanjung Uban serta meminta kepada keluarga agar mentransfer sejumlah uang.
Bahkan, pada pertengahan bulan April 2023, Serda Adan menghubungi pihak keluarga Iwan lewat WhatsApp (WA) agar menyiapkan burung murai batu sebanyak 2 ekor.
BACA JUGA:Prediksi Persebaya Surabaya vs Dewa United, Liga 1 Indonesia, Senin 1 April 2024, Kick Off 20.30 WIB
Burung itu akan diserahkannya kepada pamannya yang berdinas di Padang dan keluarga Iwan pun membeli 2 ekor burung seharga Rp14 juta.
Selanjutnya Serda Adan datang ke rumah keluarga Iwan untuk mengambil burung tersebut, ia pun mengatakan pada keluarga Iwan agar datang menghadiri pelantikan Iwan di Tanjung Uban pada September 2023.
Lalu, pada 3 September 2023, Serda Adan menghubungi keluarga Iwan agar menghadiri pelantikan di tanjung Uban pada awal bulan Oktober 2023, dan meminta uang untuk ongkos berangkat ke Tanjung Uban untuk turut menghadiri pelantikan sebesar Rp3,7 juta.
Pada 3 Oktober 2023, keluarga Iwan berangkat dari Lahusa Idanotae menuju ke Tanjung Uban sebanyak 4 orang untuk mengikuti acara pelantikan.
Saat tiba disana, Serda Adan menyampaikan kepada keluarga Iwan bahwa pelantikan ditunda sampai waktu yang tidak ditentukan, karena Iwan terpilih sebagai pasukan khusus Marinir.
15 Oktober 2023, keluarga Iwan kembali ke Nias dan tidak memperoleh kepastian pelantikan dan keberadaan Iwan Sutrisman Telaumbanua.
Januari 2024, pihak keluarga Iwan menjumpai Serda Adan di kantor Pomal Lanal Nias untuk mempertanyakan kepastian keberadaan Iwan dan pelantikannya.
Namun, Serda Adan tidak memberi kepastian, ia bertanggung jawab penuh kepada keluarga Iwan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: