Ristanto Wahyudi Resmi Dilantik Heri Amalindo Jadi Ketua ICMI Musi Rawas, Ini 5 Pesan Ridwan Mukti
Kepengurusan ICMI Musi Rawas periode 2024-2029 dilantik Ketua MPW ICMI Orwil Sumsel Dr.Ir. H.Heri Amalindo, MM. -Dokumen-LINGGAUPOS CO.ID
MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Kepengurusan Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Orda Kabupaten MUSI RAWAS di bawah kepemimpinan H Ristanto Wahyudi resmi dilantik, Sabtu, 16 Maret 2024.
Kepengurusan ICMI Musi Rawas periode 2024-2029 itu dilantik Ketua MPW ICMI Orwil Sumsel Dr.Ir. H.Heri Amalindo, MM.
Pelantikan dipusatkan di Angkringan Kampung Belimbing Desa Trikoyo, Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas dihadiri Tokoh pembangunan Musi Rawas yang juga tokoh nasional DR.Drs, H. Ridwan Mukti, M.H.
Ada 5 pesan disampaikan DR H Ridwan Mukti kepada kepengurusan ICMI Musi Rawas saat menyampaikan orasi kebangsaan.
BACA JUGA:Jumat Berkah, Ali Sadikin Jabat Sekda Musi Rawas, Bupati: Tugasnya Sangat Banyak
Sebagai kilas balik Ridwan Mukti meminta ICMI teladani sejarah Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) yang merumuskan dasar negara Indonesia untuk merdeka.
“Oleh karena itu mari ICMI tetap tegak lurus kepada Pancasila,” ajak Ridwan Mukti.
Mantan Gubernur Bengkulu itu menambahkan, Pancasila jangan pula dipandang sebagai sesuatu yang tinggi dan tidak terjangkau.
Misalnya sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa, tugas ICMI mengajak masyarakat agar lebih taat kepada Allah SWT.
Kemudian sila kedua Pancasila Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab. Artinya bagaimana ICMI bisa bergerak turun ke masyarakat mengatasi masalah yang dihadapi.
Lalu sila ketiga Pancasila Persatuan Indonesia, dimana ICMI harus menjadi perekat persatuan.
Artinya ICMI jangan jadi provokator ditengah masyarakat.
Kemudian Sila Keempat Pancasila, Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat, Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan dan perwakilan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: