Ketua KPPS di Muratara Menghilang, KPU Buka Kotak Suara, Jalinsum Diblokir

Ketua KPPS di Muratara Menghilang, KPU Buka Kotak Suara, Jalinsum Diblokir

Setelah Ketua KPPS TPS 7 Desa Bingin Rupit dijemput ke rumahnya tidak ada, KPU Kabupaten Muratara mengambil keputusan membuka kotak suara. -Tangkap Layar-Youtube Detik TV Sumsel

BACA JUGA:Mobil Wuling Masuk Irigasi di Musi Rawas, Ini Penyebabnya

Keputusan tersebut memuat massa di Simpang Empat Kecamatan Rupit kecewa.

Massa akhirnya memblokir Jalinsum Muratara dengan cara membakar ban. 

Adapun lokasi Jalinsum yang diblokir yakni di 2 pangkal jembatan Rupit, Kecamatan Rupit dimulai jelang azan magrib atau sekira pukul 18.25 WIB. 

Pihak kepolisian langsung dikerahkan ke lokasi blokir Jalinsum Muratara membubarkan paksa massa dan memadamkan api.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Massa Caleg Pemilu 2024 di Muratara Demo, Ancam Tutup Akses Jalinsum

Aksi ini sempat membuat arus Jalinsum Muratara terhambat sehingga dilakukan pengalihan arus lalulintas ke arah jembatan lama.  

Sementara itu, setelah merampungkan pleno untuk DPRD tingkat Kabupaten, KPU Muratara melanjutkan pleno untuk DPRD tingkat Provinsi dengan kawalan ketat polisi

Sekretaris DPD Partai Nasdem Muratara, Zul Khoiri menegaskan, pihaknya sudah protes sejak pleno PPK di Kecamatan Rupit. Namun hanya diminta menulis surat keberatan. ‘

’Kita juga sudah secara resmi melapor ke Bawaslu, dan memiliki bukti adanya pencurian surat suara sah hasil pemilihan. Sehingga yang tadinya di C1 dan C1 salinan saksi didapati jumlah suara sah partai Nasdem mendadak hilang saat pleno PPK karena dihapus. Kita ada bukti lengkap, saksi siap hadir. Ini sangat merugikan kami," ungkapnya.

BACA JUGA:Jelang Ramadan 2024, ini Harga Beras di Musi Rawas Berdasarkan Hasil Pemeriksaan Polisi

Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto Wardhani, Dandim 0406/Lubuklinggau, Letkol Inf Kunto Aji Setiawan didampingi Wakapolres Muratara, Kompol. I Putu Suryawan meminta masyarakat tenang. 

‘’Kita ada prosedur. Kita masih menunggu penjemputan KPPS TPS 7 tersebut. Karena informasinya, yang bersangkutan masih bekerja sampai jam 4 sore nanti," ucapnya.

Diketahui sebelumnya blokir Jalinsum Muratara, massa menggelar aksi damai sejak pukul 09.00 WIB di Simpang Empat Rupit. 

Untungnya aksi blokir Jalnsum Muratara hanya berlangsung lebih kurang 30 menit. Dengan pendekatan aparat kepolisian, massa akhirnya membuka akses Jalinsim Muratara di pangkal jembatan Rupit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: