Soal Aksi Massa Blokir Jalinsum, Begini Tanggapan Bupati Muratara

Soal Aksi Massa Blokir Jalinsum, Begini Tanggapan Bupati Muratara

Bupati Devi Suhartoni mengaku siap menjembatani apabila ada masyarakat yang terdzolimi. -Dokumen-LINGGAUPOS CO.ID

BACA JUGA:PKS Lubuk Linggau Pastikan 3 Kursi, Hasil Pemilu Legislatif 2024, Berikut Penyebarannya

Sebelumnya koordinator lapangan (Korlap) aksi  Masyarakat Karang Jaya, Arimansya Eko Putra mengatakan,  meminta kotak suara Pemilu di tiga desa dihitung ulang. 

Ketiga desa tersebut Desa Embacang, Embacang Baru dan Embacang Baru Ilir atau dikenal dengan sebutan Embacang Raya.

"Kami menuntut agar membuka kotak suara untuk dihitung ulang, khususnya di Embacang Raya," kata Arimansa Eko Putra saat orasi. 

Eko menduga adanya dugaan kecurangan dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 di wilayah Kecamatan Karang Jaya. 

BACA JUGA:Pleno Hasil Pemilu 2024 Tingkat PPK di Lubuk Linggau Serentak, Berikut Jadwalnya

Sehingga, mereka menekankan tidak boleh ada pleno di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sebelum kotak suara dibuka dan dihitung ulang di tiga desa tersebut.

Massa meminta kotak suara dibuka dan hitung ulang secara transparan, sebelum pelaksanaan pleno di tingkat PPK Karang Jaya. 

“Kami punya bukti-buktinya bahwa patut diduga ada kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif, ada juga dugaan penyelenggara ikut bermain,” tegas Eko.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di WhatsApp. Caranya klik DI SINI, kemudian klik tombol ikuti di kanan atas di aplikasi WhatsApp. Atau gabung di WhatsApp Grup melalui LINK INI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: