Bagaimana Cara Merayakan Isra Mi'raj, Catat 4 Amalan Berikut Menjadi Amalan yang Dianjurkan

Bagaimana Cara Merayakan Isra Mi'raj, Catat 4 Amalan Berikut Menjadi Amalan yang Dianjurkan

Bagaimana Cara Merayakan Isra Miraj, Catat 4 Amalan Berikut Menjadi Amalan yang Dianjurkan--Pixabay.com

LINGGAUPOS.CO.ID - Bagaimana cara merayakan Isra Mi'raj, rupanya ada 4 amalan yang dianjurkan saat Isra Mi'raj tiba, yuk simak apa saja itu dalam ulasan berikut.

Bulan Rajab 2024 diawali pada 13 Januari 2024 dan akan berakhir pada 10 Februari 2024, di bulan Rajab dalam kalender Hijriah terdapat salah satu tanggal yang menjadi peristiwa penting bagi umat Muslim.

Peristiwa tersebut yang kita kenal dengan Isra Mi'raj, lantas kapan Isra Mi'raj 2024? Isra Mi'raj jatuh tanggal 27 Rajab. 

Berdasarkan pada kalender Hijriah yang dirilis oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI, peringatan Isra Mi'raj 2024 jatuh pada Kamis, 8 Februari 2024 atau 27 Rajab 1445 Hijriah.

BACA JUGA:Miris, Sejumlah Siswi SMK di Kendari Diduga Pesta Miras dan Narkoba

Nah, Isra Mi'raj sendiri merupakan perjalanan suc Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekkah menuju Masjid Al-Aqsa di Yerusalem dan dilanjutkan ke langit ke tujuh.

Secara rincinya, Isra adalah perjalanan Rasulullah SAW dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsha di Palestina. Sementara Mi'raj adalah perjalanan Rasulullah SAW dari bumi menuju langit ketujuh, kemudian dilanjutkan ke Sidratul Muntaha.

Sidratul Muntaha sendiri menjadi akhir perjalanan Rasulullah SAW untuk menerima perintah Allah SWT berupa sholat lima waktu sehari semalam.

Lantas apa yang harus dilakukan untuk merayakan Isra Mi'raj tersebut, Meskipun tidak ada syariat dan tata cara dalam Al-Qur'an atau hadis untuk merayakan Isra Mi'raj.

BACA JUGA:Guru Honoror Muratara Divonis 6 Bulan, Gara-gara Dilaporkan Menganiaya Murid yang Ketahuan Nyanyi di Kelas

Tetapi  tidak ada larangan bagi orang yang ingin memperingatinya. Asalkan tidak menyimpang dari ajaran agama Islam yang dapat menimbulkan kesyirikan. 

Adapun di Indonesia sendiri momen perayaan Isra Mi'raj disebut juga dengan Maulid Nabi. 

Dimana umat muslim di beberapa wilayah akan merayakannya dengan berbagai cara. 

Seperti pengajian di masjid, pawai obor, sedekah bumi, syukuran dan lain sebagainya. Tujuan dilakukannya kegiatan tersebut untuk mengingatkan kita dengan kisah Nabi yang istimewa itu guna menambah ketaqwaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: