Inilah Tanda Depresi Penyebab Orang Bunuh Diri, Berikut Cara Mengatasinya
Inilah tanda Depresi yang menjadi penyebab orang bunuh diri--Pixabay.com
LINGGAUPOS.CO.ID – Inilah tanda Depresi pada orang yang menjadi salah satu penyebab terjadinya tindakan bunuh diri, berikut Cara mengatasinya.
Salah satu gangguan kesehatan mental yang paling parah adalah Depresi.
Karena dapat menjadi salah satu penyebab bunuh diri apabila masalah seseorang tidak teratasi.
Lalu apa saja gejala atau tanda-tanda serta cara mengatasi depresi tersebut. Cari tau informasi lengkapnya disini.
BACA JUGA:10 Makanan Bernutrisi yang Menyehatkan Rambut
Dirangkum LINGGAUPOS.CO.ID dari berbagi sumber, berikut informasinya.
Depresi merupakan gangguan suasana hati yang menyebabkan penderitanya terus-menerus merasa sedih.
Berbeda dengan kesedihan biasa yang umumnya berlangsung selama beberapa hari, perasaan sedih pada depresi bisa berlangsung hingga berminggu-minggu atau berbulan-bulan.
Depresi ditandai dengan perasaan sedih yang mendalam dan kehilangan minat terhadap hal-hal yang disukai.
Seseorang dinyatakan mengalami depresi jika sudah 2 minggu merasa sedih, putus harapan, atau tidak berharga.
Selain memengaruhi perasaan atau emosi, depresi juga dapat menyebabkan masalah fisik, mengubah cara berpikir, serta mengubah cara berperilaku penderitanya.
Tidak jarang penderita depresi sulit menjalani aktivitas sehari-hari secara normal.
Bahkan pada kasus tertentu, mereka bisa menyakiti diri sendiri dan mencoba bunuh diri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: