Sama-sama Tidak Perlu Berhenti di Gerbang Tol, ini Beda Teknologi MLFF dengan RIFD
Beda MLFF dengan RIFD--indonesiabaik.id
LINGGAUPOS.CO.ID – Pemerintah saat ini sedang melakukan uji coba penerangan sistem Multi Lane Free Flow (MLFF), yaitu proses pembayaran tol tanpa berhenti.
Sistem pembayaran tol tanpa henti ini, mulai diujicobakan di tol Bali Mandara. Yang kemudian baru akan diaplikasikan ke seluruh tol di Indonesia, pada Maret 2024.
Sebelum adanya sistem MLFF dengan teknologi Global Navigation Satelit System (GNSS), ruas tol di daerah Jabodetabek sudah menggunakan sistem Radio Frequency Identification (RFID).
Kendati MLFF dan RFID ini menyebabkan pengendara tidak harus berhenti di gerbang tol untuk tapping kartu, namun diketahui bahwa sistemnya berbeda.
BACA JUGA:Kartu Tol Dihapus, 6 Cara Pasang Mandiri Stiker RFID, di Pintu Tol Tidak Perlu Berhenti
Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari indonesiabaik.id, Minggu 3 Desember 2023, dijelaskan bahwa teknologi yang diterapkan pada MLFF yaitu Global Navigation Satelit System (GNSS).
Yaitu merupakan sistem yang memungkinkan melakukan transaksi melalui aplikasi di HP dan dibaca melalui satelit.
Teknologi ini membuat alat pembaca tidak perlu di setiap tempat karena memakai satelit.
Jika RFID harus memasang semacan stiker di lampu depan sisi kanan mobil. Sementara GNSS memakai alat yang dipasang di dalam mobil.
Kedua sistem ini, sama-sama berfungsi ketika kendaraan berada di gardu jalan tol, alat itu akan terbaca melalui sistem.
Khusus RFID ini bersamaan dengan penggunaan aplikasi di HP pintar, melalui aplikasi Let it Flo.
Kemudian, MLFF uji coba dimulai 12 Desember 2023 hingga Januari 2024. Uji coba terbatas khususnya bagi kendaraan pegawai pemerintah.
Aplikasi Let it Flo ini sudah diujicoba pada 100 titik ruas jalan tol wilayah Jabodetabek dan Bali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: